BAPTISTA, TARGET GIALLOROSSI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
BAPTISTA, TARGET GIALLOROSSI
AS Roma berambisi menambah kekuatan skuadnya untuk menghadapi tantangan musim depan. Giallorossi salah satunya dikabarkan mengincar pemain serba bisa Real Madrid, Julio Baptista. Negosiasi berlangsung dan menurut apa yang dilansir Marca, peluang Roma terhitung besar.
Ini bukan kali pertama Roma disangkutpautkan dengan Baptista. Beberapa isu sudah mengemuka sebelumnya, termasuk di antaranya ketika ia kembali dari masa peminjaman di Arsenal musim panas tahun lalu. Giallorossi tidak tanggung-tanggung mengutus super-agen Ernesto Bronzetti demi mewujudkan angan memboyong pemain berjuluk The Beast ke Stadio Olimpico.
Seperti dilansir harian berbasis di ibukota Spanyol tersebut, Roma menyodorkan tawaran sebesar 9,5 juta pound atau Rp 174,8 miliar. Biarpun Madrid menggariskan fee di kisaran 11,8 juta pound atau Rp 217,1 miliar, Bronzetti mengatakan kepada Radio Radio ‘bisa dengan mudah diwujudkan’.
Seperti dikutip Football Italia, Baptista berkomentar: “Saya sedang berlibur di Brasil jadi tidak tahu-menahu mengenai negosiasi yang telah berlangsung. Rencana utama saya bermain untuk Madrid tapi kita tidak tahu apa yang akan terjadi nanti. Roma jelas bukan klub sembarangan.”
Baptista tahu kekuatan dan gaya bermain skuad yang ditangani Luciano Spalletti ketika Roma mengkandaskan Madrid di Liga Champions. Baptista bisa bermain apik di dua sampai tiga posisi. Ia bermetamorfosis dari gelandang bertahan, gelandang serang sampai penyerang lubang atau second striker. Keuntungan lain dari Baptista adalah ia mengantongi paspor Spanyol sehingga tidak dihitung pemain non-Uni Eropa.
Pemain 26 tahun itu mulai aktif di La Liga setelah bergabung dengan Sevilla pada 2003 dari Sao Paolo. Di Sevilla inilah aksi impresifnya dalam membobol gawang lawan makin terasah. Ia bergabung dengan Los Merengues di tahun 2005 yang diselingi masa peminjaman selama musim 2006-07 di Arsenal.
sumber Baptista, Target Giallorossi : LiputanBola.Com
BAPTISTA, TARGET GIALLOROSSI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar