YAYA TOURE PASTIKAN TIKET SEMIFINAL BARCA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
YAYA TOURE PASTIKAN TIKET SEMIFINAL BARCA
Berbekal kemenangan 1-0 di kandang Schalke, Barcelona hanya membutuhkan hasil imbang saat menjalani partai leg kedua perempatfinal Liga Champions melawan musuh yang sama. Namun gol tunggal Yaya Toure membuat Barcelona unggul agregat 2-0. Mereka pun melaju ke semifinal dan akan menantang MU.
Barcelona memulai permainan dengan baik. Baru dua menit pertandingan berlangsung, mereka sudah memperoleh peluang. Namun kali ini Bojan Krkic tidak dapat mengontrol bola kiriman Samuel Eto’o dengan baik. Selanjutnya tembakan yang dilepaskan Xavi masih melambung di atas mistar.
Schalke yang membutuhkan kemenangan berusaha membalas serangan tersebut. Mereka menemui jalan buntu saat sepakan Asamoah masih melebar, serangan yang dilakukan kemudian oleh Halil Altintop juga baru sebatas membuat kekacauan di lini belakang Barcelona, belum membahayakan gawang Valdes.
Kemudian kedua kubu memperoleh peluang terbaiknya di babak pertama. Barcelona memiliki peluang tersebut saat Andres Iniesta memberi operan maut kepada Xavi Hernandes, sayang tembakan yang dilontarkan Valdes masih dapat dibendung kiper Schalke, Neuer. Sedangkan bagi Schalke, peluang tersebut didapat saat Kevin Kuranyi menyambut umpan silang Gianluca Zambrotta, namun bola hasil tandukannya masih melebar. Justru setelah menyundul bola tersebut ia harus menerima perawatan akibat kepalanya beradu dengan kepala Zambrotta.
Gol yang dinanti-nanti publik Nou Camp akhirnya tercipta dua menit sebelum turun minum. Umpan silang kiriman Bojan tidak dapat diamankan dengan sempurna oleh Manuel Neuer. Bola melambung di kotak penalti dan berhasil disundul oleh Krstajic. Sial bagi Schalke, bola tersebut justru jatuh ke kaki Yaya Toure dan tanpa ragu Toure melepaskan tembakan ke gawang Neuer. Tembakannya masuk, skor pun berubah menjadi 1-0.
Di babak kedua Barcelona kembali menguasai permainan. Keunggulan satu gol membuat mereka lebih percaya diri. Demi strategi, Frank Rijkaard tiga kali melakukan pergantian dengan memasukkan pemain yang lebih segar. Meski begitu, baik Barcelona atau Schalke gagal mencetak gol tambahan. Barcelona pun memenangi pertandingan dan berhasil melaju ke semifinal.
Susuan pemain:
Barcelona: Valdes, Abidal, Zambtotta, Thuram, Puyol, Xavi, Iniesta, Yaya Toure , Henry , Bojan
Schalke 04: Neuer, Krstajic, Jose Bordon, Rafinha , Westermann, Ernst, Jones, Kobiashvilli , Kuranyi, Asamoah , Altintop
sumber Yaya Toure Pastikan Tiket Semifinal Barca : LiputanBola.Com
YAYA TOURE PASTIKAN TIKET SEMIFINAL BARCA