JUVE SODORKAN TIAGO DEMI SCHWEINSTEIGER SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
JUVE SODORKAN TIAGO DEMI SCHWEINSTEIGER
Boleh dikatakan kalau perekrutan pemain yang dilakukan Juventus di awal musim lalu adalah sebuah kegagalan. Mereka menghabiskan 30.9 juta pounds untuk merekrut Jean-Alain Boumsong, Tiago Mendes, Sergio Almiron, dan Momo Sissoko, namun kontribusi keempat pemain tersebut sangat minim dalam membawa Juve mengarungi persaingan ketat Serie A. Maka, hasil peringkat ketiga yang didapat anak anak asuh Claudio Ranieri musim lalu merupakan buah kerja keras bintang-bintang gaek dan pemain-pemain muda mereka.
Kesalahan serupa tentu tak ingin diulangi pada musim ini. Terkesan mereka tak ingin berjudi dengan mendatangkan pemain-pemain bintang ‘kelas dua’. Tak heran, bidikan Juventus kini diarahkan pada pemain-pemain yang sudah terbukti kualitasnya. Walau demikian, kejanggalan memang sempat menyeruak kala mereka turut bertarung memperebutkan Simone Loria }, meski akhirnya sang pemain lebih memilih merapat ke Roma.
Sejauh ini sudah dua nama besar yang memilih bergabung dengan Juventus. Mereka adalah striker ganas milik Palermo, Amauri, serta palang pintu tangguh milik Aston Villa, Olof Mellberg. Jelas saja, jika ingin menambah gelar scudetto mereka, pembelian yang dilakukan Juventus tersebut masih belum cukup. Apalagi jika mempertimbangkan belnja yang akan dilakukan Inter dengan pelatih barunya, Jose Mourinho.
Di sektor lini tengah, Juventus masih berencana menambah skuadnya dengan mendatangkan Xabi Alonso, Dejan Stankovic, dan Alberto Aquilani. Ketiga pembelian ini masih dalam proses. Transfer Alonso masih terganjal masalah harga, sementara Aquilani dan Stankovic nampaknya masih akan dipertahankan oleh klubnya masig-masing.
Melihat proses ketiganya masih belum menemui titik terang, Juventus pun mulai mengalihkan bidikan. Menurut harian Corriere dello Sport, nama gelandang muda Jerman Bastian Schweinsteiger, kini masuk dalam daftar belanja klub berjuluk Bianconerri ini.
Schweinsteiger sendiri musim lalu menjalani musim yang kurang menyenangkan bersama Bayern Muenchen, lantaran kerap dibangku cadangkan oleh pelatih Ottmar Hitzfeld. Namun, ia mampu menampilkan permainan terbaiknya saat memperkuat Jerman di pentas Euro 2008.
Juventus dikabarkan telah melakukan kontak terhadap Muenchen sekitar dua pekan lalu. Mereka bahkan telah bersiap melakukan tawaran resmi pada FC Hollywood. Meski belum diketahui berapa jumlah yang akan disodorkan Juventus, namun diyakini mereka akan menambahkan Tiago Mendes dalam pembelian tersebut.
Satu hal yang pasti, Juventus akan menemui lawan yang tidak enteng dalam usahanya merekrut Schweinsteiger. Kubu Milan beberapa hari lalu pun telah menyatakan ketertarikannya pada pemain 23 tahun ini }.
sumber Juve Sodorkan Tiago Demi Schweinsteiger : LiputanBola.Com
JUVE SODORKAN TIAGO DEMI SCHWEINSTEIGER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar