Senin, 21 Juli 2008

Lecce Lengkapi Tiga Tim Promosi Seputar Berita Dunia Sepak Bola

LECCE LENGKAPI TIGA TIM PROMOSI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

LECCE LENGKAPI TIGA TIM PROMOSI

Musim depan, Lecce akan kembali berkompetisi di Serie A. Kepastian ini didapat setelah mereka memperoleh hasil imbang 1-1atas Albinoleffe pada pertandingan play off kedua yang digelar Minggu . Dengan hasil ini, berarti Lecce memperoleh kemenangan agregat 2-1 dan berhak atas satu tiket promosi.
Lecce memiliki modal bagus saat menjamu Albinoleffe pada pertandingan play off kedua, yakni kemenangan 1-0 yang dipetik dari pertandingan pertama. Dengan demikian, Lecce hanya membutiukan hasil imbang saat mereka bertindak sebagai tuan rumah.
Tidak butuh waktu lama untuk membuat publik Stadio Via del Mare bersorak gembira. Delapan menit pertandingan berjalan, Lecce sudah mencetak gol pertama. Menerima umpan terobosan Simone Tiribocchi, Elvis Abbruscato sukses menyarangkan bola ke gawang Albinoleffe.
Tiziano Polenghi memiliki dua peluang untuk memperbesar keunggulan Lecce, namun keduanya tidak berujung pada lahirnya gol. Justru Albinoleffe yang berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-13. Fransesco Ruopolo sukses memperdaya bek yang mengawalnya untuk kemudian menyeploskan bola ke gawang Lecce yang dikawal Francesco Benussi.
Semangat para pemain Albinoleffe pun terbakar dengan gol balasan tersebut. Serangan pun gencar dilakukan demi memperoleh gol tambahan. Benussi dan barisan pemain belakang Lecce berjuang mati-matian mempertahankan setiap jengkal daerahnya. Ujian serius sempat hadir lewat sepakan keras Nicola Ferrari, beruntung Benussi masih mampu menyelamatkan gawangnya. Dengan kokohnya dan rapatnya lini belakang Lecce, segala upaya tim tamu menemui jalan buntu. Sampai peluit panjang berbunyi, kedudukan imbang 1-1 pun bertahan.

sumber Lecce Lengkapi Tiga Tim Promosi : LiputanBola.Com
LECCE LENGKAPI TIGA TIM PROMOSI

Berbondong-Bondong Tinggalkan Villarreal Seputar Berita Dunia Sepak Bola

BERBONDONG-BONDONG TINGGALKAN VILLARREAL SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

BERBONDONG-BONDONG TINGGALKAN VILLARREAL

Di musim 2007/2008 lalu, Villarreal menciptakan sensasi kala mereka menyalip Barcelona di klasemen sementara La Liga. Bahkan, The Yellow Submarines sukses mempertahankan diri berada di peringkat kedua sampai akhir musim. Dengan demikian, satu tiket Liga Champions pun menjadi hak mereka.
Langkah pembenahan pun dilakukan oleh Villarreal. Lima nama telah berhasil mereka rekrut. Dari kelima nama tersebut, dua diantaranya adalah gelandang bertahan asal Brasil, Edmilson }, dan striker Joseba Llorente }. Sedangkan tiga pemain lainnya adalah: Sebastian Eguren , Robert Flores , dan Josmer Altidore .
Ada yang masuk, tentu ada pula yang hengkang. Harian El Mundo Deportivo merilis bahwa sembilan pemain tidak akan menjadi bagian dari rencana pelatih Villarreal, Manuel Pellegrini, di musim depan. Dari sembilan pemain yang akan dilepas tersebut, lima pemain merupakan pemain muda mereka.
Jonathan Pereira yang dipinjamkan ke Racing Ferrol, kemungkinan besar akan diperpanjang masa pinjamnya. Begitu juga dengan Cesar Arzo , Marquitos , dan Marcos Rubben . Sedangkan Mathias Vidangossy yang musim lalu dipinjamkan ke Almeria, kembali akan dipinjamkan. Kali ini Audax Italianolah yang meminjamnya.

Sedangkan para pemain senior yang akan meninggalkan Villarreal adalah Leandro Somoza, Josemi, Josico, dan Jon Dahl Tomasson. Leandro Somoza yang musim lalu menjadi aset berharga Real Betis, akan diperpanjang sebagai pemain pinjaman di klub tersebut. Sementara kehadiran Josemi akan menjadi surplus di lini belakang pertahanan Villarreal.
Kapten senior Villareal, Josico, dipastikan tidak akan bermain lagi bagi Villarreal musim depan. Diperkirakan, faktor usialah yang membuat ia harus menerima nasib tidak terpakai lagi oleh Villarreal. Sementara itu, meski turut berperan membawa Villarreal merengkuh posisi ketiga, banyak pihak meyakini kalau ia telah kehilangan ketajamannya seperti beberapa tahun silam. Maka, pintu keluar klub terbuka untuknya.

sumber Berbondong-Bondong Tinggalkan Villarreal : LiputanBola.Com
BERBONDONG-BONDONG TINGGALKAN VILLARREAL

Frey Berjanji Akan Perpanjang Kontrak Seputar Berita Dunia Sepak Bola

FREY BERJANJI AKAN PERPANJANG KONTRAK SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

FREY BERJANJI AKAN PERPANJANG KONTRAK

Bagi pesepakbola, menampilkan permainan gemilang dapat berarti lirikan dari klub-klub besar. Hal ini jugalah yang terjadi pada kiper Fiorentina, Sebastian Frey. Lantaran musim ini, ia begitu tangguh mengawal gawang La Viola, tawaran-tawaran untuk meminang dirinya pun berdatangan dari klub-klub besar.
Kebetulan, Frey pun pernah menyatakan niatnya untuk hengkang pada akhir tahun lalu. Saat itu, Frey menganggap Fiorentina kurang memiliki ambisi untuk meraih prestasi maksimal. Terlebih, permintaan kenaikan gaji Frey terbentur masalah kebijakan klub. Walhasil, timbul opini bahwa Frey akan meninggalkan Artemio Franchi di akhir musim.
Hal ini menimbulkan kekhawatiran tersendiri di kalangan tifosi Fiorentina. Presiden Fiorentina, Diego Della Valle segera mengambil tindakan. Ia memahami benar arti Frey bagi klub tersebut. Dengan tegas, Valle memberi garansi bahwa Frey, dan Adrian Mutu. akan tetap menjadi penghuni Artemio Franchi musim depan.
Menjelang akhir musim, angin segar berhembus ke Fiorentina. Agen Frey, Carlo Pallaviciano, sangat yakin kalau sang pemain akan bertahan di Florence. Hal ini sangat dipengaruhi oleh keberhasilan Fiorentina meraih satu tiket kualifikasi Liga Champions. Kesempatan berlaga di Liga Champions inilah yang tidak dimiliki oleh salah satu klub peminat serius Frey, AC Milan.
Kini, senyum para tifosi akan makin bertambah lebar. Sebab Frey telah menyatakan bahwa ia akan segera memperpanjang kontraknya. Apalagi, bulan depan Fiorentina akan berlaga di kualifikasi Liga Champions. Seperti telah disebutkan sebelumnya, Frey tentu tidak ingin melewatkan kesempatan berlaga di Liga Champions.
“Bagiku ini adalah hal yang paling logis. Saya memulai suatu perjalanan dan ingin meneruskannya. Ini adalah mengenai keberlangsungan suatu proyek di mana kita akan ambil bagian di Liga Champions,” tutur Frey seperti dilansir Goal. Ia menambahkan:”Saya tidak mau kehilangan peluang. Kami harus siap untuk babak kualifikasi demi mencapai tujuan yang telah ditetapkan; babak penyisihan grup.”

sumber Frey Berjanji Akan Perpanjang Kontrak : LiputanBola.Com
FREY BERJANJI AKAN PERPANJANG KONTRAK

Roma Inginkan Silvestre Seputar Berita Dunia Sepak Bola

ROMA INGINKAN SILVESTRE SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

ROMA INGINKAN SILVESTRE

Mikael Sivestre memiliki pengalaman kurang sedap saat bermain di ranah Italia. Ditransfer Inter Milan dari Rennes pada akhir musim 1997/1998, ia tidak mampu meraih satu posisi permanen di lini belakang Nerazurri. Walhasil, selama semusim berbaju Inter, Silvestre hanya bermain sebanyak 18 kali. Beruntung karirnya terselamatkan saat Manchester United membelinya pada pertengahan 1999.
Kini, tawaran untuk kembali berlaga di Serie A kembali sampai ke pihak Silvestre. Kali ini bukan Inter yang tertarik memakai jasanya. Melainkan runner up Serie A musim lalu, AS Roma. Roma diketahui telah mengadakan kontak dengan MU mengenai rencana perekrutan Silvestre.
Hal ini jelas saja menimbulkan kecemasan tersendiri bagi klub Prancis yang juga berminat memakai jasa Silvestre, Bordeaux. “Saya khawatir situasi menyangkut Silvestre telah menjadi makin rumit. Baru-baru ini saya menemuinya dan ia mengatakan padaku hahwa dirinya telah dikontak oleh Roma,” tutur Direktur Bordeaux, Marius Tresor seperti dikutip channel 4.
Terlebih status yang ditawarkan Roma lebih jelas. Mereka berniat membeli Silvestre dan bukan hanya sekedar menjadi pemain pinjaman. “Kedua klub menunjukkan ketertarikan pada sang pemain, namun ada resiko bahwa ia akan memilih transfer permanen ke Roma dibanding hanya menjadi pinjaman di Bordeaux.
Sejatinya, boleh dikatakan kalau masa emas Silvestre telah berlalu. Di MU, ia memang pernah menjadi salah satu batu karang kokoh saat berduet dengan Rio Ferdinand dan Laurent Blanc. Bahkan banyak pihak yang membanding-bandingkan duet Silvestre dengan Ferdinand dengan salah duet lini belakang legendaris MU, Steve Bruce dan Garry Pallister.
Seiring usia yang makin menua, peran Silvestre pun makin terpinggirkan. Terlebih, kini MU memiliki Nemanja Vidic sebagai partner ideal Ferdinand. Sedangkan, posisi favorit Silvestre, yakni bek kiri sudah diambil oleh oleh kompatriotnya, Patrice Evra. Hebatnya, Silvestre tetap mampu membayar kepercayaan yang diberikan oleh manajer MU, Sir Alex Ferguson, jika ia diberi kesempatan bermain. Tawaran pun sempat dilayangkan Lyon pada Januari 2006. Meski demikian, ia memilih untuk tetap bertahan di MU.
Meski demikian, kemampuan Silvestre untuk bermain di posisi bek kiri dan bek tengah adalah nilai tambah tersendiri. Diyakini, kubu Roma sangat tertarik dengan kemampuannya tersebut. Mungkin satu hal yang harus menjadi perhatian Roma adalah kondisi kebugaran Silvestre. Sebab ia sempat absen tujuh bulan akibat cedera ligamen lutut dan baru kembali bermain pada April silam }.

sumber Roma Inginkan Silvestre : LiputanBola.Com
ROMA INGINKAN SILVESTRE

Makin Nyata Jalan Hleb ke Barcelona Seputar Berita Dunia Sepak Bola

MAKIN NYATA JALAN HLEB KE BARCELONA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

MAKIN NYATA JALAN HLEB KE BARCELONA

Sudah sejak akhir Mei lalu, Alexander Hleb menyatakan niatnya untuk meninggalkan klub yang dibelanya sejak 2005, Arsenal. Meskipun merasa keberatan dengan keputusan Hleb, namun pihak Arsenal tidak kuasa untuk menahan langkah Hleb meninggalkan Emirates Stadium. Faktor London yang terlalu ramai serta ingin mencari tantangan baru menjadi motivasi Hleb dalam mengambil keputusan tersebut }.
Beberapa klub besar pun segera mengambil ancang-ancang untuk merekrut pemain internasional Belarus ini. Pada awalnya Inter Milan digadang-gadang akan menjadi klub baru bagi Hleb mengingat merekalah pihak yang pertama kali kerap dihububung-hubungkan dengan sang pemain. Namun perkembangan di kemudian hari menunjukkan beberapa alternatif lain.
Hal ini terjadi karena dua klub raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona turut serta dalam ‘perlombaan’ ini. Selanjutnya terbukti kalau ketertarikan Madrid dan Barcelona bukan isapan jempol. Di pihak Madrid, konfirmasi tentang kabar ini bahkan keluar langsung dari mulut sang pelatih, Bernd Schuster }.
Serupa dengan Madrid, di kubu Barcelona pun minat terhadap Hleb dilansir oleh pelatih anyar mereka, Josep Guardiola. Sang pelatih menyatakan bahwa ia memasukkan nama Thierry Henry, mantan rekan Hleb di Arsenal, dalam skema tim musim depan. Itu pula yang menjadi alasan kuat bagi Guardiola untuk melakukan perekrutan terhadap Hleb }.
Untuk sementara boleh dikatakan kalau Barcelona kini memimpin perburuan Hleb. Sebab, langkah nyata telah diambil oleh klub Katalan ini dengan mengirim wakil presiden mereka, Marc Ingla, ke London untuk bernegosiasi dengan Arsenal terkait minat mereka seperti dilansir Sport. Diyakini Barcelona bersiap menggelontorkan uang sebesar 15 juta Euro untuk menarik minat The Gunners melepaskan pemainnya ini.
Sejauh ini belum ada penjelasan resmi dari kedua belah pihak terkait hal ini. Namun dengan adanya langkah nyata dari Barcelona, boleh dikatakan kalau mereka telah selangkah lebih maju dari para pesaingnya untuk saat ini.

sumber Makin Nyata Jalan Hleb ke Barcelona : LiputanBola.Com
MAKIN NYATA JALAN HLEB KE BARCELONA

Venezuela Curi Poin Penting dari Uruguay Seputar Berita Dunia Sepak Bola

VENEZUELA CURI POIN PENTING DARI URUGUAY SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

VENEZUELA CURI POIN PENTING DARI URUGUAY

Venezuela berhasil mencuri poin penting saat bertanding menghadapi tuan rumah, Uruguay. Sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol Diego Lugano, Venezuela berhasil menyamakan kedudukan melalui Diego Vargas. Dengan tambahan satu poin ini, Uruguay kini menanjak ke peringkat kelima klasemen sementara kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan .
Pada pertandingan tersebut, Uruguay menggunakan tiga penyerang, Sebastian Abreau, Diego Forlan, dan Luis Suarez, untuk menggedor gawang tamunya. Beberapa saat pertandingan berlangsung, mereka hampir unggul saat tembakan Maximiliano Pereira mengancam gawang Venezuela, namun kesigapan kiper Vicente Vega dalam menmghalau bola menggagalkan peluang tersebut.
Gol yang ditunggu-tunggu publik Uruguay akhirnya tercipta pada menit ke-12. Diawali dari sebuah tendangan sudut, Sebastian Abreau menyambut bola tersebut dengan sundulan kepala untuk memberi umpan pada kapten Uruguay, Diego Lugano. Sundulan Lugano menyambut umpan Abreau sukses menembus gawang Venezuela.
Meski lapangan Stadion Centenario kurang begitu baik, karena permukaannya bergelombang, hal tersebut tidak menjadi masalah bagi pemain-pemain Uruguay. Mereka meneruskan tekanan terhadap pertahanan Venezuela. Dua peluang yang didapat dari tembakan Martin Caceres dan sundulan Abreau berhasil dihentikan Vega. Sampai turun minum kedudukan tetap bertahan 1-0 bagi keunggulan Uruguay.
Tim tamu menyamakan kedudukan pada sepuluh menit babak kedua berjalan. Peluang ini lahir karena kiper Uruguay, Fabian Carini, tidak mampu menguasai tendangan bebas jarak jauh yang dilepaskan Juan Arango. Ronald Vargas tidak menyia-nyiakan peluang tersebut. Dengan cepat, ia menyambar bola rebound dan menceploskan bola ke gawang Uruguay.
Tersengat dengan gol balasan, Uruguay kembali menekan tamunya. Walau demikian mereka gagal mencetak gol kemenangan. Bahkan, Uruguay sempat nyaris kebobolan saat sepakan Jose Caceres melaju deras ke gawangnya sendiri. Beruntung bagi Uruguay, sepakannya masih melebar. Mereka memperoleh peluang terakhir melalui pemain pengganti, Vicente Sanchez, sayang sepakannya maih membentur mistar gawang.
Hasil pertandingan lain kualifikasi zona CONMEBOL dan CONCACAF, Sabtu :

Suriname 1 vs 0 Guyana

Puerto Rico 2 vs 2 Honduras

Grenada 2 vs 2 Costa Rico

Peru 1 vs 1 Kolombia

sumber Venezuela Curi Poin Penting dari Uruguay : LiputanBola.Com
VENEZUELA CURI POIN PENTING DARI URUGUAY

Kali Ini Penuh Kejutan di Afrika Seputar Berita Dunia Sepak Bola

KALI INI PENUH KEJUTAN DI AFRIKA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

KALI INI PENUH KEJUTAN DI AFRIKA

Pertandingan-pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2010 zona Afrika yang digelar pada Sabtu , menyajikan banyak kejutan. Beberapa tim raksasa harus rela mendapat hasil imbang pada pertandingan ini. Bahkan, sebagian besar tim-tim dengan tradisi bagus tersebut harus menanggung malu lantaran dikalahkan lawan-lawannya.
Kejutan pertama terjadi pada pertandingan Tanzania menjamu Kamerun. Diperkuat para bintang-bintangnya yang malang melintang di kompetisi Eropa, Kamerun tidak mampu mencetak satu gol pun ke gawang tuan rumah. Meski demikian, Kamerun tidak tergoyahkan di puncak klasemen Grup A.
Di Grup D, Afrika Selatan harus mengakui keunggulan tuan rumah Sierra Leone. Tim Bafana-bafana, takluk 0-1 lewat eksekusi penalti Mohammed Kallon saat pertandingan memasuki menit ke-22. Tim kuat lainnya, Ghana, bernasib serupa dengan Afsel. Dalam lawatannya ke Gabon, Ghana ditundukkan dengan skor 0-2 lewat gol yang dibukukan Eric Moloungui dan Stephane N’Guema. Ini adalah kemenangan pertama Gabon dalam babak kualifikasi Piala Dunia.
Kekalahan juga diderita oleh dua negara kuat Afrika lainnya, Maroko dan Mesir. Berlaga di Stade Amahoro, Maroko ditundukkan tuan rumah, Rwanda dengan skor 1-3 . Ketiga gol Rwanda dicetak oleh Elias Ntaganda, Bogota Labama, dan Olivier Karekezi. Sedangkan satu gol balasan Maroko dibukukan oleh Youssef Safri. Sementara itu, tembakan voli Chiukepo Msowoya membuat Mesir harus menelan kekalahan dari lawatannya ke kandang Malawi.
Sementara itu, Pantai Gading harus menerima kenyataan ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah Bostwana. Pantai Gading yang tidak diperkuat oleh Didier Drogba, kebobolan terlebih dahulu lewat gol Dipsy Selolwane. Barulah di babak kedua, gol Kanga Akale, mampu menyelamatkan Pantai Gading dari kekalahan.
Hasil pertandingan lain kualifikasi Piala Dunia zona Afrika:

Kenya 2 vs 0 Zimbabwe

Namibia 1 vs 2 Guinea

Uganda 3 vs 1 Angola

Niger 0 vs 2 Benin

Gambia 1 vs 0 Algeria

Seychelles 2 vs 3 Burkina Faso

Chad 2 vs 1 Congo

Sudan 3 vs 2 Mali

sumber Kali Ini Penuh Kejutan di Afrika : LiputanBola.Com
KALI INI PENUH KEJUTAN DI AFRIKA

Para Raksasa Asia Masih Berjaya Seputar Berita Dunia Sepak Bola

PARA RAKSASA ASIA MASIH BERJAYA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

PARA RAKSASA ASIA MASIH BERJAYA

Tim-tim yang memiliki tradisi lolos ke putaran final Piala Dunia kembali meneruskan dominasinya. Sama sekali tidak ada kejutan dari pertandingan penyisihan Piala Dunia Zona Asia yang dihelat pada Sabtu .
Di Grup A, kemenangan 3-1 yang diraih atas tuan rumah, Qatar, membuat Australia berdiri kokoh di puncak klasemen dengan raihan sepuluh poin. Kemenangan tim socceroos disumbangkan oleh dua gol Brett Emerton serta satu gol Harry Kewell. Sedangkan gol hiburan bagi Qatar dicetak oleh Khalfan Ibrahim. Di Stadion Tianhe, Irak juga berhasil meraih tiga poin dari tuan rumah, Cina. Tuan rumah sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Haibin Zhou. Namun keunggulan tersebut tidak bertahan lama, dua gol yang dibukukan Ernad Mohammed dan Nashat Akram membalikkan keadaan.
Sementara, kemenangan 3-0 atas Thailand membuat koleksi poin Jepang kini sama dengan Bahrain yang memuncaki klasemen Grup B. Ketiga gol kemenangan tim “matahari terbit” dibukukan oleh Marcus Tulio Tanaka, Yuji Nakazawa, dan Kengo Nakamura. Sang pemuncak klasemen, Bahrain, hanya sanggup meraih hasil imbang 1-1 atas tamunya, Oman. Bahrain memimpin terlebih dahulu lewat gol Faouzi Aaish, namun gol balasan yang dibukukan oleh Ismail Al Ajmi.
Duo Korea pun meraih kemenangan pada pertandingan hari ini. Menjamu Jordania, Korea Utara unggul dua gol tanpa balas. Kedua gol tersebut dibukukan oleh Hong Yong-Jo. Nikmatnya kemenangan pun direguk oleh Korea Selatan atas tuan rumah Turkmenistan. Adalah hattrick Do-Heon Kim yang membuat Korsel menang dalam lawatannya kali ini. Sedangkan gol hiburan Turkmenistan dibukukan oleh Guvanch Muhamed Ovekov.
Uzbekistan yang telah memastikan lolos dari Grup D sama sekali tidak mengendurkan permainan. Lebanon yang melawat ke kandang mereka, dihantam tiga gol tanpa balas. Odil Ahmedov menyumbangkan dua gol pada pertandingan ini, sementara satu tambahan lainnya dicetak oleh Server Djeparov. Kemenangan tandang juga didapat Arab Saudi saat melawat ke Singapura. Adalah Abdoh Autef dan Ahmed Al Fraidi yang mencetak dua gol kemenangan Arab Saudi.
Di Grup E, Iran membuka kembali peluangnya lolos ke babak selanjutnya setelah memetik kemenangan 2-0 atas tuan rumah Suriah. Kekalahan sebagai tuan rumah juga diderita oleh Kuwait. Menjamu Uni Emirat Arab, mereka takluk 2-3 dari sang tamu.
Hasil pertandingan lengkap kualifikasi Piala Dunia zona Asia, Sabtu :

Cina 1 vs 2 Irak

Qatar 1 vs 3 Australia

Thailand 0 vs 3 Jepang

Bahrain 1 vs 1 Oman

Korea Utara 2 vs 0 Jordania

Turkmenistan 1 vs 3 Korea Selatan

Singapura 0 vs 2 Arab Saudi

Uzbekistan 3 vs 0 Libanon

Suriah 0 vs 2 Iran

Kuwait 2 vs 3 Uni Emirat Arab

sumber Para Raksasa Asia Masih Berjaya : LiputanBola.Com
PARA RAKSASA ASIA MASIH BERJAYA

Soal Alonso, Juventus Gapai Kesepakatan Seputar Berita Dunia Sepak Bola

SOAL ALONSO, JUVENTUS GAPAI KESEPAKATAN SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

SOAL ALONSO, JUVENTUS GAPAI KESEPAKATAN

Bursa transfer pemain musim panas mulai menghangat. Beberapa transfer besar meramaikan pemberitaan media. Slaah satu yang hangat dibicarakan yakni kisah Juventus yang untuk kedua kalinya berburu gelandang Liverpool. Setelah Momo Sissoko, Bianconeri kini mengincar Xabi Alonso.
Perihal ini sudah lama terangkat ke permukaan namun tidak juga tercapai kata akhir karena benturan nilai transfer. Namun permasalahan itu diklaim usai. Menurut apa yang dilansir salah satu harian olahraga Italia, Corriere dello Sport, Juve telah memperoleh persetujuan dari Liverpool. Jadi kedatangan gelandang internasional Spanyol itu tinggal menunggu waktu.
Wacana Alonso akan memperkuat Juve musim depan mulai jelas setelah Direktur Sport La Vecchia Signora, Jean Claude Blanc menyetujui fee yang harus dibayarkan guna meminang Alonso dengan manajer The Reds, Rafael Benitez. Setelah memakan waktu sekitar sebulan akhirnya kemungkinan itu terbuka lebar.
Dalam pemberitaannya Corriere melaporkan bahwa Liverpoo menerima tawaran Juve di kisaran 18 juta euro atau Rp 257,4 miliar. Untuk selanjutnya Blanc akan terbang ke Liverpool dalam beberapa hari ke depan untuk mengesahkan kesepakatan.
Masalah fee menjadi satu-satunya pengganjal karena Alonso kerap menyatakan keinginannya untuk mengikuti jejak Sissoko. Sepanjang musim lalu ia lebih banyak menunggu di bangku cadangan karena Benitez benyak memberi kesempatan bermain pada Javier Mascherano }. Awal pekan depan kepindahan pemain yang tengah memperkuat Spanyol di Euro 2008 akan diumumkan. Selesai Euro 2008, Alonso bisa langsung terbang ke Turin untuk menjalani tes kesehatan.
Juve musim panas ini memang sudah diperkirakan bakal aktif di bursa transfer. Di samping Alonso, mereka juga mengincar defender Branislav Ivanovic yang pada akhirnya setuju bergabung ke Chelsea. Juve sebelumnya sudah memastikan tanda tangan striker berdarah Brasil, Amauri yang diboyong dari Palermo. Bahkan untuk lini tengah mereka juga kabarnya berniat mengikat bintang muda AS Roma, Alberto Aquilani.
Penambahan skuad sangat diharapkan oleh allenatore Claudio Ranieri mengingat Juve musim depan tidak hanya mengarungi kancah domestik. Juve berhak kembali tampil di Liga Champions setelah finis di urutan ketiga musim lalu setelah dua tahun absen.

sumber Soal Alonso, Juventus Gapai Kesepakatan : LiputanBola.Com
SOAL ALONSO, JUVENTUS GAPAI KESEPAKATAN

Ramsey, Tampik MU Demi Wenger Seputar Berita Dunia Sepak Bola

RAMSEY, TAMPIK MU DEMI WENGER SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

RAMSEY, TAMPIK MU DEMI WENGER

Di usianya yang masih sangat muda, 17 tahun, Aaron Ramsey merupakan salah satu sasaran paling diincar dalam bursa transfer musim panas ini di Inggris. Cardiff City merelakan kepergian gelandang mereka setelah tiga klub Liga Premier menyanggupi fee yang diminta sebesar 5 juta pound . Ketiga klub tersebut adalah Manchester United, Arsenal dan Everton.
MU bergerak lebih dulu. Tapi pendekatan bos Arsenal, Arsene Wenger, terbukti lebih manjur di mata Ramsey. Wenger yang telah terbiasa memoles pemain muda bertalenta, secara personal bertemu dengannya. Arsenal tidak tanggung-tanggung menerbangkan Ramsey ke Austria-Swiss, tempat Wenger menghabiskan waktu memantau jalannya Euro 2008 }.
“Saya sangat senang menandatangani kontrak bersama Arsenal. Saya beberapa kali bertemu Wenger dan dia menjadi faktor utama keputusan saya memilih Arsenal,” kata ramsey kapada Daily Mail. “Dia berbicara panjang lebar tentang klub dan rencana masa depan yang membuat saya terkesan.”
Ramsey terkesan dengan keteguhan Wenger dalam memberi kepercayaan penuh kepada para pemain muda. Skuad muda The Gunners musim lalu memebri gebrakan berarti dalam persaingan di Liga Premier dan Liga Champions. Kesempatan bermain di tim utama tanpa menunggu lama menjadi incaran anggota Timnas Wales U-21 itu. Ia yakin Wenger akan memberi jatah bermain untuk disandingkan dengan Cesc Fabregas dan Theo Walcott di Emirates Stadium.
Sementara Wenger seperti dilansir The Guardian mengatakan: “Kami sangat senang berhasil menggaet Aaron Ramsey. Dia pemian muda yang mampu menunjukkan potensi besar ketika bermain untuk Cardiff City dan Timnas Wales U-17 dan U-21. Dia pemain pintrar dan memiliki kualitas yang matang.”
Ramsey tergolong pemain serba bisa untuk bermain di lapangan tengah. Ia juga bisa bermain di posisi bek sayap. “Kami sudah tidak sabar menyambut Ramsey ke dalam persiapan pra-musim,” imbuh Wenger. Ramsey merupakan pemain termuda dalam sejarah Cardiff setelah memulai debutnya pada usia 16 tahun, April 2007 lalu.
Perannya kelihatan menonjol meski bermain hanya sekitar 30 menit saat The Bluebirds—julukan Cardiff—takluk 0-1 dari Portsmouth di final Piala FA. Dari 21 kali tampil musim lalu, Ramsey yang masih bersatatus pemain pelapis mengemas dua gol. Perburuan Wenger belum berakhir. The Proffessor masih berhasrat menambah beberap pemain baru sebelum Arsenal menjalani persiapan pra-musim di Austria akhir Juli nanti.

sumber Ramsey, Tampik MU Demi Wenger : LiputanBola.Com
RAMSEY, TAMPIK MU DEMI WENGER

Berbatov Belum Lepas dari Radar MU Seputar Berita Dunia Sepak Bola

BERBATOV BELUM LEPAS DARI RADAR MU SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

BERBATOV BELUM LEPAS DARI RADAR MU

Liburan musim panas ini Sir Alex Ferguson bisa tenang menikmatinya. Untuk kedua kali ia mengantar Manchester United merengkuh trofi Liga Champions dan sekaligus gelar Liga Premier Inggris untuk kesepuluh kalinya. Namun tidak ada alasan bagi Ferguson tidak memikirkan rencana ke depan.
Selesai berlibur, Ferguson diyakini akan menggebrak bursa transfer pemain dan agenda utama menggaet Dimitar Berbatov ke Old Trafford. Berulang kali The Red Devils dikait-kaitkan dengan striker Tottenham Hotspur itu. Berbatov merupakan salah satu striker paling menyita perhatian setelah hijrah dari Bayer Leverkusen pada musim panas 2006.
Sebanyak 27 gol dibukukannya dalam 69 pertandingan sejak bergabung White Hart Lane. Nama terdongkrak, nilai transfer melonjak. Fee selangit itulah yang menyebabkan niat Ferguson terbentur. Dipercaya Spurs baru rela melepas Berbatov yang sudah ngebet untuk bermain di Liga Champions sebesar tiga kali lipat nilai pembeliannya dua tahun lalu yang sebesar 10,6 juta pound.
Namun Ferguson tidak patah arang. Demi memperoleh striker Timnas Bulgaria itu, The Sun mengklaim bahwasanya Ferguson telah menyiapkan tawaran terbaru sebesar 25 juta pound atau Rp 456,25 miliar. Angka tersebut tidak akan membingungkan Ferguson. Pasalnya, manajemen MU menganggarkan bujet belanja 32 juta pound setelah memanen pundi uang karena menjuarai Liga Champions.
Dari bujet tersebut sisanya, atau sekitar 20 juta pound, akan dimanfaatkan untuk mengikat permanen Carlos Tevez. Kehadiran Berbatov diharapkan mampu mengisi kekosongan penyerang berkualifikasi bomber selepas kepergian Ruud van Nistelrooy ke Real Madrid. MU juga hampir dipastikan melepas Louis Saha.
Spurs sudah gerah dengan Berbatov yang merengek untuk bergabung dengan klub lebih besar. Bos Spurs, Juande Ramos sebelumnya menyatakan kesediannya untuk melepas striker berusia 27 tahun tersebut. Penjualan Berbatov bisa dimanfaatkan untuk pembelian penyerang lain. Samuel Eto’o dan Diego Milio merupakan goal-getter yang masuk pertimbangan Ramos. Atau juga, dana penjualan itu berguna sebagai penyeimbang kas klub setelah memperoleh Luka Modric dan Giovani Dos Santos. AC Milan juga ikut memburu Berbatov tapi MU diklaim merupakan pilihan pertamanya.

sumber Berbatov Belum Lepas dari Radar MU : LiputanBola.Com
BERBATOV BELUM LEPAS DARI RADAR MU

Investor Amerika Akuisisi Bologna Seputar Berita Dunia Sepak Bola

INVESTOR AMERIKA AKUISISI BOLOGNA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

INVESTOR AMERIKA AKUISISI BOLOGNA

Liga Premier Inggris dalam beberapa tahun belakangan menjadi target investor menanamkan uangnya. Lebih dari setengah sudah berpindah tangan. Akan tetapi, bukan berarti pangsa pasar Serie A Italia tidak dilirik. AS Roma sejak sebulan lalu terus menyita perhatian akan hal ini }.
Potensi industri sepakbola Italia nampaknya mulai dilirik serius. Setelah Roma, klub yang musim lalu meraih tiket promosi, AC Bologna, kecipratan kucuran dana segar. Tidak seperti Roma yang masih terus bergulir tidak jelas, Bologna sudah dipastikan pindah tangan ke sebuah sindikat investasi Amerika Serikat .
Bologna memastikan tiket berlaga di Serie A musim depan setelah menduduki peringkat kedua di klasemen akhir Serie B lewat kemenangan atas Pisa di partai tutup musim. Resmi diakuisisi, kini klub berjuluk Rossoblu itu menatap musim depan dengan serius. Belanja pemain menjadi langkah konkret yang diambil dan target utama yakni merekrut Sergio Volpi, gelandang Sampdoria, pekan ini juga.
Investor yang membeli Bologna yakni konsorsium TAG Partners LLC dengan perwakilannya Paul Galvin. Konsorsium AS itu akan mengantongi 80 persen kepemilikan Bologna per 1 Juli. Tidak berhenti sampai di situ, sisa 20 persen akan dipenuhi setahun kemudian atau menjelang akhir musim depan.
Masuknya TAG tidak serta merta memangkas dewan direksi klub. Presiden Bologna, Alfredo Cazzola akan tetap dipertahankan posisinya. Sedangkan grup yang menjadi wahana Cazzola tetap memiliki suara dalam mengambil kebijakan. Kabar yang menggembirakan bagi tifosi klub yang bermarkas di Stadio Renato Dall’Ara adalah kucuran dana segar 15 juta pound . Suntikan dana tersebut tentunya disiapkan untuk membeli sejumlah pemain berkelas.

sumber Investor Amerika Akuisisi Bologna : LiputanBola.Com
INVESTOR AMERIKA AKUISISI BOLOGNA

Jatah Porto ke Liga Champions Dikembalikan Seputar Berita Dunia Sepak Bola

JATAH PORTO KE LIGA CHAMPIONS DIKEMBALIKAN SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

JATAH PORTO KE LIGA CHAMPIONS DIKEMBALIKAN

Jawara Liga Portugal, FC Porto bisa tersenyum lebar. Pasalnya, Asosiasi Sepakbola Eropa akan mengembalikan hak Porto untuk tampil di Liga Champions musim depan. UEFA membatalkan putusan mencoret Porto akibat Dragoes--julukan Porto--tersangkut kasus penyuapan.
Pekan lalu, otoritas tertinggi sepakbola Eropa mengganjar Porto dengan mencabut haknya tampil di Liga Champions karena diduga telah menyuap wasit di musim kompetisi 2003-04 }. Namun Porto tidak terima begitu saja keputusan tersebut dan Jumat, 13 Juni, UEFA membatalkannya setelah menemukan bukti baru.
Dalam pertemuan tersebut Porto yang mengajukan banding menyertakan perwakilan Federasi Sepakbola Portugal , SL Benfica dan Victoria SC, di samping perwakilan dari UEFA itu sendiri. Badan Banding UEFA meluluskan permohonan dan bukti baru untuk kemudian dikaji ulang oleh Badan Kontrol dan Disiplin UEFA.
Untuk selanjutnya, “Badan Kontrol dan Disiplin UEFA akan bertemu pekan depan guna mengambil keputusan soal tiket Porto ke Liga Champions 2008-09.” Demikian pernyataan yang disampaikan situs resmi UEFA . Hukuman masih mungkin menimpa Porto, tapi yang pasti bukan dalam bentuk larangan tampil di Liga Champions.
Penangguhan keputusan awal tidak terlepas dari lobi hebat Porto dalam meyakinkan Vitoria Guimaraes dan Benfica untuk ikut serta memberi keterangan. Vitoria dan Benfica yang berada di tempat ketiga dan keempat dalam klasemen akhir sejatinya diuntungkan atas dicoretnya Porto. “Juri memahami betul Vitoria dan Benfica seharusnya dimintai keterangan karena menjadi pihak yang diuntungkan atas keputusan pertama—pencoretan Porto,” tera pernyataan resmi Porto.
Sanksi awal tidak hanya menyebabkan tercoretnya jatah jawara tahun 2004 itu dari Liga Champions. Komisi disiplin dari badan liga profesional Portugal juga mengganjar Porto dengan pemotongan enam poin dan denda sebesar 150 ribu euro setelah terbukti melakukan tindak penyuapan terhadap wasit untuk dua pertandingan di musim2003-04.

sumber Jatah Porto ke Liga Champions Dikembalikan : LiputanBola.Com
JATAH PORTO KE LIGA CHAMPIONS DIKEMBALIKAN

Upaya Fans Mallorca Pertahankan Guiza Seputar Berita Dunia Sepak Bola

UPAYA FANS MALLORCA PERTAHANKAN GUIZA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

UPAYA FANS MALLORCA PERTAHANKAN GUIZA

Tidak ada yang menyangka jika striker ‘kemarin sore’ Daniel ‘Dani’ Guiza yang bermain bersama Real Mallorca menjadi top skorer atau pichichi di kompetisi La Liga Spanyol musim lalu. Dengan mengoleksi 27 gol, Guiza, berhasil menyingkirkan sejumlah penyerang yang lebih populer, semisal Luis Fabiano , Sergio ‘Kun’ Aguero , David Villa , Samuel Eto’o , dan Ruud van Nistelrooy .
Berbekal produktivitasnya itulah Guiza yang kali pertama dipanggil memperkuat Timnas Spanyol pada 8 November 2007 lalu, dipercayai Luis Aragones menjadi bagian dari skuad Tim Matador di pergelaran putaran final Euro 2008 di Austria-Swiss.
Seperti yang dilansir Goal, muncul spekulasi bahwasanya seusai Euro 2008 berakhir, Mallorca mengisyaratkan bakal melego Guiza. Sevilla disebut-sebut bakal menjadi pelabuhan karir Guiza berikutnya seiring dengan belum pastinya keberadaan Fabiano di Ramon Sanchez Pizjuan musim depan.
Sadar dengan langkah yang bakal dilakukan klub, fans Mallorca melakukan kampanye atau tepatnya demonstrasi untuk menolak penjualan Guiza, 27 tahun, yang telah menjadi pemain idola publik Ono Estadi, markas klub. Spanduk lebar yang bertuliskan, “Guiza Tidak untuk Dijual, Guiza Kunci Masa Depan Klub” dibentangkan para fans di depan stadion berkapasitas 23 ribu penonton tersebut.
Dalam benak para fans, seyogyanya klub tidak melakukan kesalahan serupa yang terjadi empat tahun lalu, ketika Mallorca menjual striker andalannya asal Kamerun, Samuel Eto’o ke Barcelona dengan fee transfer 24 juta euro. Masalahnya, manajemen klub yang dipimpin Vincenc Grande Garau diduga tidak akan berkutik jika Sevilla atau klub-klub lain menyodorkan tawaran fee transfer dalam jumlah besar terkait Guiza. Jika itu terjadi, sangat mungkin fans klub bakal gigit jari.

sumber Upaya Fans Mallorca Pertahankan Guiza : LiputanBola.Com
UPAYA FANS MALLORCA PERTAHANKAN GUIZA

Rayuan Terbaru Madrid untuk Ronaldo Seputar Berita Dunia Sepak Bola

RAYUAN TERBARU MADRID UNTUK RONALDO SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

RAYUAN TERBARU MADRID UNTUK RONALDO

Real Madrid boleh bangga dengan keberhasilan Raul Gonzalez dkk merajai kompetisi La Liga Spanyol dua kali berturut-turut di musim 2006-07 dan 2007-08. Namun, gelar domestik belum cukup untuk memuaskan dahaga publik Santiago Bernabeu.
Menoleh ke belakang, dalam enam tahun berurutan, Los Merengues gagal menancapkan kukunya di kompetisi Eropa. Terakhir, klub yang memegang rekor sebagai pengumpul gelar terbanyak di Liga Champions itu—sembilan kali—tampil jadi jawara di musim 2001-02 setelah mengalahkan Bayer Leverkusen 2-1 langsung di Hampden Park, Glasgow, Skotlandia, 15 Mei 2002.
Karena itu, guna memburu gelar Eropa, wajar jika Madrid begitu bernafsu mendatangkan bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo. Penampilan gemilang Ronaldo musim lalu di Liga Premier dan Liga Champions kian memicu adrenalin Los Merengues.
Saking ambisiusnya, langkah Madrid dianggap kubu Old Trafford sebagai satu tindakan ilegal. Alhasil, MU pun melaporkan ulah Madrid kepada FIFA. Sayangnya, di mata FIFA bukti-bukti yang disodorkan The Red Devils tak cukup berarti. Madrid bernafas lega }.
Menyikapi ‘provokasi’ di luar lapangan yang gencar dilakukan Madrid, MU dikabarkan bakal menyodorkan kontrak baru kepada pemain bintangnya itu. Seperti yang dikutip Daily Mail, manajer Sir Alex Ferguson meminta manajemen klub, dalam hal ini keluarga Glazer, untuk menaikkan gaji Ronaldo sampai ke kitaran 150 ribu pound atau sekitar Rp 2,7 miliar per minggunya.
Mendengar kabar tersebut, seperti yang dilansir Daily Telegraph, kubu Madrid tak mau kalah. Guna membujuk Ronaldo, Los Merengues berani menyodorkan kontrak dengan gaji tertinggi sepanjang sejarah La Liga, yaitu sebesar 9,5 juta pound per tahun setelah dipotong pajak. Gaji bersih sebesar itu artinya Ronaldo dalam setiap pekannya bakal mendapat bayaran sebesar 182 ribu pound .

sumber Rayuan Terbaru Madrid untuk Ronaldo : LiputanBola.Com
RAYUAN TERBARU MADRID UNTUK RONALDO

Barcelona Ingin Tukar Eto o dengan Pirlo Seputar Berita Dunia Sepak Bola

BARCELONA INGIN TUKAR ETO O DENGAN PIRLO SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

BARCELONA INGIN TUKAR ETO O DENGAN PIRLO

Seiring buruknya penampilan Barcelona musim lalu, Samuel Eto’o pun dikabarkan berniat meninggalkan Nou Camp. Menimbang kualitas Eto’o, tidak heran jika beberapa klub tertarik meminangnya. Dari tanah Inggris, Tottenham Hotspur menyatakan minatnya, hal yang disambut hangat oleh Eto’o sendiri }.
Meski demikian, sampai saat ini belum ada keputusan apapun dari Barcelona maupun Spurs terkait masa depan Eto’o. Disinyalir, besarnya gaji yang harus mereka berikan pada Eto’o membuat kubu Spurs geleng-geleng kepala }.
Selain Spurs, raksasa Italia, AC Milan, juga termasuk dalam klub yang mengincar Eto’o. Hal ini telah diungkapkan sejak akhir Mei lalu oleh General Manager Milan, Areido Braida. Bahkan saat itu ia menyatakan bahwa Milan lebih membutuhkan Eto’o dibandingkan pemain yang kerap dihubung-hubungkan dengan klub tersebut, Ronaldinho }. Namun seperti juga Spurs, langkah Milan juga terkendala masalah uang. Bedanya, jika Spurs keberatan dengan jumlah gaji yang harus dibayar, Milan keberatan dengan bandrol Eto’o.
Kini peluang Milan untuk mewujudkan transfer tersebut terbuka kembali. Sebab Barcelona tertarik dengan playmaker Milan, Andrea Pirlo. Hal ini tentu sangat sejalan dengan keinginan Pirlo, yang kemarin menyatakan tertarik bermain di luar Italia }.
Apalagi pelatih anyar Barcelona, Josep Guardiola, diketahui merupakan pengagum berat Pirlo. Sebab, semasa masih aktif bermain Guardiola memiliki tipe bermain yang mirip dengan Pirlo. Tak pelak, Guardiola kini bersiap memburu Pirlo dengan segenap daya dan upaya. Salah satunya upayanya, tentu menawarkan Eto’o sebagai penukar Pirlo.

sumber Barcelona Ingin Tukar Eto o dengan Pirlo : LiputanBola.Com
BARCELONA INGIN TUKAR ETO O DENGAN PIRLO

Quaresma Pilih Nerazzurri? Seputar Berita Dunia Sepak Bola

QUARESMA PILIH NERAZZURRI? SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

QUARESMA PILIH NERAZZURRI?

Sejak Jose Mourinho dipastikan menjadi pelatih baru Inter Milan banyak pihak menduga bahwa akan segera terjadi revolusi besar-besaran dalam skuad pemain. Meski hal tersebut segera mendapat tanggapan dari Presiden Inter, Massimo Moratti, yang tidak menginginkan sang pelatih baru melakukan jual-beli besar-besaran }, namun dipastikan Mourinho tetap akan mendatangkan pemain-pemain kesukaannya.
Beberapa nama diyakini menjadi incaran Mourinho. Sebelumnya, diprediksi Mourinho akan memboyong dua mantan andalannya di Chelsea, yakni Michael Essien dan Frank Lampard }. Mengenai hal ini masih belum ada keterangan lebih lanjut dari kedua belah pihak. Sementara itu, mengenai rumor bahwa Inter akan memboyong Didier Drogba, kabar ini mentah setelah Direktur Teknik Inter, Marco Branca, menyatakan bahwa Mourinho tidak meminta tambahan penyerang baru }.
Kini, satu nama lagi diyakini masuk dalam daftar belanja Mourinho. Ia adalah gelandang FC Porto, Ricardo Quaresma. Kebetulan, Quaresma pun menyatakan bahwa ia ingin meninggalkan Porto. Keputusan ini memang baik bagi karir Quaresma, sebab musim depan Porto tidak akan berkiprah di Liga Champions.
Quaresma sendiri dengan misterius menyatakan bahwa ia telah menandatangani kontrak dengan klub besar, namun enggan menyebutkan klub apa. “Saya telah menandatangani kontrak untuk klub besar, namun untuk saat ini saya tidak dapat berkomentar lebih lanjut,” tutur Quaresma seperti dilansir Goal.
Andai Nerazzurri merupakan klub yang dimaksud Quaresma, diyakini Porto akan meminta fee sebesar 30 sampai 40 juta Pounds. Meski demikian, di Italia justru berkembang kabar bahwa bukan Quaresma yang akan digaet Inter, melainkan gelandang Roma, Amantino Mancini. Dari segi finansial, merekrut Mancini tentu akan lebih menguntungkan Inter, sebab bandrol yang dipatok Roma hanya setengah dari harga Quaresma.

sumber Quaresma Pilih Nerazzurri? : LiputanBola.Com
QUARESMA PILIH NERAZZURRI?

Albelda Ingin Tetap di Valencia Seputar Berita Dunia Sepak Bola

ALBELDA INGIN TETAP DI VALENCIA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

ALBELDA INGIN TETAP DI VALENCIA

Boleh dikatakan kalau David Albelda adalah sosok pemain yang setia. Meski tidak sama persis dengan Paolo Maldini yang hanya membela AC Milan sepanjang karirnya, Albelda pun menunjukkan kalau ia adalah pemain penuh dedikasi bagi Valencia. Ia memang sempat merasakan menjadi pemain pinjaman saat Villarreal meminjamnya. Namun, toh, hati Albelda selalu untuk Valencia.
Pahit getir sudah dirasakan Albelda di Los Che. Selain sempat dipinjamkan, namanya sempat terangkat saat Barcelona tertarik meminang dirinya di awal tahun lalu. Gagal ke barcelona, tidak membuat Albelda patah arang. Permainan terbaik pun ia berikan bagi Valencia. Sayang, saat ditangani Ronald Koeman, Albelda justru dipinggirkan tanpa argumen yang jelas }.
Pasca terdepaknya Koemen, Albelda pun kembali ke tim utama Valencia. Sayangnya meski Koeman sudah hengkang, hubungan antara Albelda dan pihak klub sempat menyisakan masalah. Terakhir, ia bahkan sempat bertekad menuntut pihak klub lewat jalur hukum }.
Masalah hukum sudah beres, Albelda kini harus bersiap didepak Valencia. Pasalnya, ia dikategorikan sebagai pemain yang tidak berpotensi maju. Meski demikian, baru-baru ini Albelda mengklaim bahwa satu-satunya cara untuk menyingkirkannya adalah dengan mematuhi ketentuan-ketentuan yang ia ajukan.
“Saya baru saja pulang dari liburan untuk menyegarkan diri setelah apa yang terjadi tahun ini dan kukira saya berhasil,” tutur Albelda pada Cadena SER. “Namun semuanya masih sama. Klub masih meyakini bahwa saya harus hengkang. Saat ini tidak ada perjanjian dengan Valencia untuk mengakhiri kontrakku. Kuulangi, bahwa jika tidak tercapai kesepakatan apa-apa dalam perjanjian, saya bertahan dan menghabiskan kontrakku,” imbuhnya.
Diyakini, syarat yang diajukan Albelda adalah agar ia dibolehkan membuka pembicaraan dengan klub lain tanpa harus mengikut sertakan pihak Valencia. Syarat ini tentu saja tidak disetujui oleh Valencia, hal ini telah mereka ungkapkan saat bertemu dengan perwakilan Albelda dua pekan lalu. Dan seperti diperkirakan, pertemuan itu tidak membuahkan hasil apa-apa.

sumber Albelda Ingin Tetap di Valencia : LiputanBola.Com
ALBELDA INGIN TETAP DI VALENCIA

Titik Putih Beri Indonesia Kemenangan Seputar Berita Dunia Sepak Bola

TITIK PUTIH BERI INDONESIA KEMENANGAN SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

TITIK PUTIH BERI INDONESIA KEMENANGAN

Timnas Indonesia hanya mampu meraih kemenangan 1-0 atas Vietnam dalam pertandingan yang dihelat di Stadion 10 November, Surabaya, Rabu . Gol tunggal kemenangan tim merah putih dibukukan oleh Bambang Pamungkas dari titik putih saat pertandingan memasuki menit ke-12.
Imdonesia memulai pertandingan dengan menampilkan permainan menyerang. Hal ini membuat lini belakang Vietnam kocar-kacir membendung serangan Ponaryo Astaman dkk. Hasilnya mereka petik di menit ke-12. Pelanggaran keras pemain Vietnam terhadap Aliyudin membuat wasit menghadiahkan tendangan penalti bagi Indonesia. Bambang Pamungkas sukses menunaikan tugasnya sebagai algojo. Skor pun berubah 1-0 bagi keunggulan Indonesia.
Setelah gol tersebut, Bambang berpeluang memperbesar keunggulan, sayang sundulannya masih belum menemui sasaran. Tidak mau ketinggalan, duet Bambang di Persija, Aliyudin, pun memperoleh peluang membobol gawang Vietnam. Di kubu Vietnam, mereka hanya mampu sesekali melancarkan serangan yang tidak terlalu membahayakan gawang Indonesia. Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan 1-0 bagi Indonesia.
Di babak kedua, Vietnam, yang sebagian besar skuadnya dihuni pemain muda, berbalik memegang kendali permainan. Apalagi setelah kondisi fisik sebagian pemain Indonesia terlihat menurun, pemain-pemain Vietnam makin leluasa melancarkan serangan. Meski demikian, Vietnam gagal menyamakan kedudukan lantaran buruknya penyelesaian akhir mereka. Sampai peluit panjang berbunyi, skor akhir tetap 1-0 untuk kemenangan Indonesia.

sumber Titik Putih Beri Indonesia Kemenangan : LiputanBola.Com
TITIK PUTIH BERI INDONESIA KEMENANGAN

Gomez Masuk Dalam Daftar Incaran Barcelona Seputar Berita Dunia Sepak Bola

GOMEZ MASUK DALAM DAFTAR INCARAN BARCELONA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

GOMEZ MASUK DALAM DAFTAR INCARAN BARCELONA

Langkah pembenahan terus dilakukan oleh Barcelona. Setelah kemungkinan besar ditinggal Ronaldinho dan Samuel Eto’o, Blaugrana jelas membutuhkan striker tajam untuk menggantikan mereka. Terlebih, striker belia asal Meksiko, Giovanni dos Santos, pun telah hengkang ke Tottenham Hotspur.
Beberapa nama pun menjadi incaran pelatih Josep Guardiola. Setelah Karim Benzema lepas dari genggaman lantaran klubnya menolak melepasnya, Barcelona pun mencari alternatif lain. Beberapa hari belakangan terhembus kabar kalau Blaugrana mengarahkan bidikan pada striker Boca Junior, Rodrigo Palacio }. Meski demikian, pihak Boca mengakui kalau belum ada proposal yang masuk ke pihak mereka.
Perburuan terus berlanjut. Kini bidikan Barcelona terarah ke ranah Jerman. Mereka tertarik untuk memboyong striker muda yang bersinar di VfB Stuttgart, Mario Gomez. Bahkan, Direktur Sport Barcelona, Txiki Begiristain, telah menemui perwakilan Gomes, Uli Ferber. Apalagi, Ferber juga merupakan agen Alexander Hleb, yang juga sedang diburu Barcelona. “Barcelona telah menanyakan padaku tentang Mario ,” tutur Ferber seperti dikutip Goal.
Meski berpotensi menggantikan Eto’o, namun banyak pihak meyakini kalau pendekatan terhadap Gomez tidak terpengaruh apakah Eto’o akan hengkang atau tidak. Sebab, Barcelona masih menginginkan memiliki seorang striker tambahan.
Walau demikian, Stuttgart diyakini tidak akan melepas Gomez begitu saja. Sebab ia adalah salah satu aset berharga milik klub, terlebih usia Gomez masih muda, 22 tahun. Untuk itu mereka mematok bandrol tinggi bagi Gomez, yakni sekitar 40 juta sampai 50 juta Euro. Barcelona akan mencoba menawar bandrol tinggi tersebut dengan menyodorkan dana sebesar 15 juta sampai 20 juta Euro.
Untuk mendatangkan Gomez, Barcelona memiliki satu keuntungan. Ayah Gomez yang berasal dari Provinsi Granada adalah pendukung setia Barcelona. Walaupun mungkin tidak terlalu berpengaruh, kemungkinan sang ayah akan mengarahkan Gomez untuk memilih Barcelona andai ia memtuskan hengkang.

sumber Gomez Masuk Dalam Daftar Incaran Barcelona : LiputanBola.Com
GOMEZ MASUK DALAM DAFTAR INCARAN BARCELONA

Pirlo Tinggalkan San Siro? Seputar Berita Dunia Sepak Bola

PIRLO TINGGALKAN SAN SIRO? SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

PIRLO TINGGALKAN SAN SIRO?

Sejak kali pertama bergabung di musim panas 2001 lalu, sosok Andrea Pirlo merupakan kunci keberhasilan AC Milan meraih sejumlah gelar domestik maupun regional. Di antaranya ketika Rossoneri meraih gelar scudetto Liga Serie A di musim 2003-04, Coppa Italia 2003, Supercoppa 2004, dua kali gelar Liga Champions , dua kali Super Eropa , dan sekali meraih kampiun di ajang Kejuaraan Dunia Antarklub FIFA .
Performa buruk Milan di sepanjang musim lalu, gagal menempati empat besar klasemen akhir Liga Serie A yang artinya tiket melaju ke babak kualifikasi Liga Champions musim 2008-09 melayang, memicu spekulasi jika Pirlo sudah tidak kerasan alias betah lagi di San Siro.
Meskipun bersikukuh masih merasa gembira dan senang memperkuat Il Diavolo—julukan lain bagi Milan—dalam pernyataannya, Pirlo tidak menutup kemungkinan jika ia meninggalkan klub yang telah dibelanya selama tujuh musim tersebut.
“Adalah menyenangkan jika ada kesempatan mencoba pengalaman lain . Tentunya, saya bakal tersanjung jika ada proposal yang pantas. Tapi, sejauh ini, bersama Milan saya baik-baik saja,” aku Pilro seperti yang dikutip Goal.
Ketika disinggung tentang tekad dan ambisinya jika masih tetap mengenakan kostum Milan di musim depan, Pirlo menyatakan Rossoneri tetap mengincar gelar scudetto yang dalam tiga musim lalu direbut tim rival sekota, Inter Milan.
“Dengan kostum ini saya telah memenangi semua gelar. Musim depan, target kami adalah kembali meraih scudetto. Sebab, sejak kali pertama saya bergabung di sini, saya baru hanya meraihnya satu kali. Tentunya, bagi saya, besar artinya jika kami kembali berhasil meraih gelar tersebut,” tegas Pirlo.

sumber Pirlo Tinggalkan San Siro? : LiputanBola.Com
PIRLO TINGGALKAN SAN SIRO?

Atletico Minati Pongolle, Espanyol Incar Jurado Seputar Berita Dunia Sepak Bola

ATLETICO MINATI PONGOLLE, ESPANYOL INCAR JURADO SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

ATLETICO MINATI PONGOLLE, ESPANYOL INCAR JURADO

Dilihat dari kualitas yang dimilikinya, boleh dikatakan Atletico Madrid memiliki barisan striker mumpuni. Di sana terdapat nama-nama seperti Diego Forlan, Luis Garcia, dan Sergio Aguerro. Meski demikian itu tidak membuat kubu Atletico puas. Terlebih mereka masih harus berlaga di Liga Champions musim depan.
Langkah pembenahan awal dilakukan kubu Atletico. Untuk menambal lini belakang, mereka sudah mendatangkan Tomas Ujfalusi dari Fiorentina. Selain itu, Atletico juga sudah memastikan kalau musim depan mereka masih akan diarsiteki Javier Aguirre. Meski demikian, hal tersebut belum memuaskan kubu Atletico. Satu nama menjadi incaran untuk mengisi lini depan, ia adalah striker Recreativo Huelva, Sinama Florent Pongolle.
Menurut laporan harian AS, Pongolle telah menyatakan persetujuannya untuk pindah ke Vicente Calderon, markas Atletico. Harian ini juga meyakini kalau Recreativo setuju untuk melakukan pendekatan dengan menyatakan bahwa mereka bersedia melepas Pongolle dengan bandrol enam juta Euro.
Sayangnya niat Atletico ini masih terbentur satu masalah. Sinama memiliki memori buruk tentang suporter Atletico. Ia pernah menjadi sasaran cemooh berbau rasisme saat Recreativo bertandang ke markas Atletico }.
Selain Pongolle, satu nama lagi masih menjadi incaran Atletico. Ia adalah Ricardo Oliviera yang kini membela Real Zaragoza. Namun, untuk Oliviera, Atletico lebih tertarik untuk meminjam sang pemain. Sayangnya, kemungkinan besar hal ini juga sukar terwujud. Sebab Zaragoza terlihat tidak antusias menyambut minat Atletico.
Sementara itu, Espanyol, yang musim lalu mengakhiri kompetisi dengan duduk di peringkat ke-12 juga tidak mau ketinggalan memburu pemain baru. Mereka mengincar striker muda Atletico, Jose Manuel Jurado. Jurado memang berada dalam daftar pemain yang akan dijual oleh pelatih baru Espanyol, Tintin Marquez, karena mereka sudah kelebihan pemain depan. Namun untuk mendapatkan Jurado, Espanyol masih harus bersaing dengan Mallorca.

sumber Atletico Minati Pongolle, Espanyol Incar Jurado : LiputanBola.Com
ATLETICO MINATI PONGOLLE, ESPANYOL INCAR JURADO

Conti Peringatkan Juventus Soal Aquilani Seputar Berita Dunia Sepak Bola

CONTI PERINGATKAN JUVENTUS SOAL AQUILANI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

CONTI PERINGATKAN JUVENTUS SOAL AQUILANI

Peringkat ketiga Serie A musim lalu, Juventus, ternyata menyimpan hasrat pada gelandang AS Roma, Alberto Aquilani. Hal ini terungkap ketika pada suatu kesempatan Chairman Juventus, Giovanni Cobolli Gigli, menyatakan niatnya memboyong Aquilani ke Stadio Olimpico kepada media.
Belum melakukan langkah apapun, niat Juventus tersebut sudah mendapat halangan. Adalah Direktur Roma, Bruno Conti, yang menegaskan bahwa sang pemain tidak akan dijual. “Kami selalu mengatakannya, Aquilani tidak akan dijual. Akan lebih baik andai Gigli berbicara dengan kami mengenai para pemain dibandingkan, jika itu yang dilakukannya kami akan berkata padanya bahwa sang pemain tidak dijual,” tegas Conti pada Corriere Dello Sport. Ia menambahkan: “Saya tidak mengatakan hal ini untuk memicu kontroversi, namun hanya untuk mengklarifikasi posisi kami dalam hal urusan ini.”
Sebuah sumber di Italia menyebutkan bahwa Roma telah menolak tawaran 30 juta Euro yang disodorkan Juventus untuk meminang Aquilani. Masa depan Aquilani di Roma, sejatinya juga masih belum jelas. Ia masih mungkin meninggalkan Roma jika datang klub lain yang menawarkan pendapatan lebih dari yang diterimanya selama ini.
Sejauh ini, memang terdapat beberapa klub yang sudah menyatakan ketertarikannya pada Aquilani. Dari ranah Spanyol, juara La Liga musim lalu, Real Madrid, telah menyatakan minatnya sejak April silam }. Aquilani sendiri juga dikabarkan tertarik dengan tawaran Madrid tersebut }.
Selain dari Spanyol, minat terhadap Aquilani juga datang dari Inggris. Adalah tim besutan Arsene Wenger, Arsenal, yang pernah dikabarkan tertarik memakai jasa pemain 23 tahun ini. Wenger berharap dapat memboyong Aquilani, demi mengisi kekosongan akibat Mathieu Flamini hengkang }.
Juventus saat ini memang sedang bersiap membenahi skuadnya. Setelah mendatangkan Amauri, Juventus kini bersiap membenahi lini tengahnya. Xabi Alonso menjadi nama yang diyakini akan segera menyeberang ke markas Juventus. Sebab sang pemain sendiri telah menyambut baik minat Juventus }. Jika mampu menggaet Alonso, maka ia akan menjadi umpan bagus untuk memancing minat Aquilani.

sumber Conti Peringatkan Juventus Soal Aquilani : LiputanBola.Com
CONTI PERINGATKAN JUVENTUS SOAL AQUILANI

Madrid, Ronaldo dan Rp 8,76 Triliun? Seputar Berita Dunia Sepak Bola

MADRID, RONALDO DAN RP 8,76 TRILIUN? SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

MADRID, RONALDO DAN RP 8,76 TRILIUN?

Real Madrid sangat berharap bisa merekrut seorang Cristiano Ronaldo. Kabar tersebut sangat menyita perhatian publik dan membayangi kiprahnya yang saat ini berusaha membawa Portugal merebut gelar terbaik di Eropa dalam penyelenggaraan Euro 2008 sebulan ke depan.
Mengapa Madrid begitu menginginkan winger Manchester United tersebut? Pernyataan tersebut sejatinya punya jawaban yang mudah. Tidak ada yang menyangsikan bakat dan talenta seorang Ronaldo. Musim lalu terlihat jelas betapa ia berkontribusi besar mengantar MU menuju gelar Liga Premier Inggris dan Liga Champions.
Tidak salah pula jika pemain berusia 23 tahun itu difavoritkan merengkuh gelar pemain terbaik Eropa dan bahkan terbaik di dunia. Tapi, selain faktor teknis Ronaldo juga menyimpan potensi untuk dijadikan lahan untuk menyumbang keuntungan uang yang berlimpah. Dan Madrid yakin Ronaldo akan menjadi penerus David Beckham bagi mereka. Nilai keuntungan yang diincar dari kepemilikan Ronaldo ditaksir nyaris mencapai setengah miliar pound. Angka yang wah bukan?
Sepertinya itulah faktor utama mengapa raksasa Spanyol siap menggelontorkan 75 juta pound . Deal sebesar itu akan merontokkan rekor transfer sebelumnya yang dibukukan atas nama Zinedine Zidane. Bergabungnya Ronaldo akan memberi dampak luar biasa besar bagi nilai sponsorship, penjualan merchandise dan kontrak hak siar televisi. Sedangkan bagi Presiden Madrid, Ramon Calderon, pembelian Ronaldo akan mendongkrak popularitasnya.
Seorang sumber di Santiago Bernabeu kepada The Sun mengatakan: “Banyak alasan mengapa Madrid menginginkan Cristiano Ronaldo. Salah satu yang utama tentunya ia pemain terbaik dunia saat ini. Tapi, ia juga aset besar dan bernilai 600 juta euro atau 480 juta pound dalam periode 10 tahun. Beckham membantu Madrid melampaui MU sebagai klub terkaya. Kini, Madrid mengincar hal serupa dari Ronaldo.”
Meski mampu mengantar Madrid dua kali berturut-turut merengkuh gelar juara La Liga Spanyol namun tetap saja nama Calderon tidak kunjung populer. Pasalnya Madrid sudah lama tidak mampu berdiri di tangga juara Eropa. Mereka juga kehilangan pemain tenar macam Zidane, Luis Figo, Roberto Carlos, Ronaldo dan Beckham.
Tanpa seorang ikon yang begitu populer mesin marketing tidak berjalan, dan itu diketahui dengan mantap oleh departemen pemasaran di Bernabeu. Alhasil, Madrid rela menawarkan kontrak 300 ribu pound per pekan setelah dipotong pajak. Seperti Beckham, Ronaldo berhak atas 50 persen dari kontrak komersial. Bahkan Madrid memperkenankan Ronaldo mengantongi 100 persen dari kontrak sponsor luar negeri.

sumber Madrid, Ronaldo dan Rp 8,76 Triliun? : LiputanBola.Com
MADRID, RONALDO DAN RP 8,76 TRILIUN?