Kamis, 31 Juli 2008

Lagi, Zenit Tolak Tawaran Soal Arshavin Seputar Berita Dunia Sepak Bola

LAGI, ZENIT TOLAK TAWARAN SOAL ARSHAVIN SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

LAGI, ZENIT TOLAK TAWARAN SOAL ARSHAVIN

Zenit St Petersburg memberi sinyal tidak akan mau melepas pemain bintangnya, Andrei Arshavin, dengan harga yang murah. Kali pertama tim elite Eropa yang tertarik untuk meminang Arshavin—gelandang serang dan juga second-striker yang bersinar di pergelaran Euro 2008—adalah klub raksasa La Liga Spanyol, Barcelona. Zenit menolak tawaran fee transfer sebesar 12 juta pound atau sekitar Rp 218 miliar yang disodorkan Los Blaugrana .
Besaran fee yang disodorkan Barcelona tersebut memang masih jauh dari bandrol yang ditetapkan Zenit. Adalah agen Arshavin, Dennis Lachter yang mengungkap tingginya dana yang dibutuhkan satu tim untuk merekrut Arshavin, yaitu sekitar 30 juta euro atau 23,8 juta pound }.
Melihat kegagalan Barcelona, klub-klub premiership yang juga tertarik meminang pemain berusia 27 tahun itu mencoba melakukan penawaran dengan jumlah fee yang lebih tinggi, 19 juta pound . Lagi, untuk kali kedua, tawaran sebesar itu tetap ditolak Zenit.
“Barcelona gagal merekrut Andrei dengan fee 12 juta pound. Sekarang, klub asal Inggris juga bernasib sama ketika tawarannya sebesar 19 juta pound tetap ditolak Zenit,” aku Lachter seperti yang dikatakannya kepada Daily Express. Sang agen tak mau menyebut nama klub yang telah menyodorkan tawaran tersebut.
Namun, bukan rahasia lagi jika dua tim elite London, Arsenal dan Chelsea, disebut-sebut berhasrat untuk merekrut Arshavin. Lachter bersikukuh jika tim benar-benar berminat memboyong kliennya, tawaran fee transfer yang diajukan harus memenuhi besaran yang ditetapkan Zenit.
“Zenit menginginkan besaran fee-nya mencapai 24 juta pound. Jadi, fee yang ditawarkan klub mestinya mendekati besaran tersebut. Saya yakin Zenit akan tetap pada patokan semula. Sebab, banyak klub yang telah menyatakan minatnya . Memang, tinggi juga bandrol tersebut. Meski demikian, saya sangat optimistis jika ia bakal bergabung dengan klub-klub besar,” tandas Lachter.

sumber Lagi, Zenit Tolak Tawaran Soal Arshavin : LiputanBola.Com
LAGI, ZENIT TOLAK TAWARAN SOAL ARSHAVIN

Tidak ada komentar: