Kamis, 31 Juli 2008

Deal Tercapai, Mancini Jadi ke Inter Seputar Berita Dunia Sepak Bola

DEAL TERCAPAI, MANCINI JADI KE INTER SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

DEAL TERCAPAI, MANCINI JADI KE INTER

Perburuan Inter Milan terhadap winger AS Roma, Amantino Mancini, sempat begitu menyita perhatian publik sepakbola Italia. Sebab sang pemain pun sudah tertarik dengan langkah tersebut, ia bahkan telah menyetujui tawaran kontrak yang disodorkan Inter padanya. Meski demikian, seperti lazimnya transfer-transfer lain, masalah fee menjadi ganjalan. Tercatat dua kali Inter melayangkan tawaran, yang selalu menemui jalan buntu Gagal Dicapai }.
Namun, perburuan tanpa lelah Inter membuahkan hasil hari ini . Melalui Direktur Sportnya, Gabrielle Oriali, Inter mengabarkan kalau mereka telah berhasil merekrut Mancini dengan harga 13 juta euro. Selanjutnya, Mancini akan diikat kontrak selama empat tahun dengan honor 3,5 juta euro permusim.
“Kedua pihak merasa puas,” ujar Oriali kepada Sky Sport Italia. Ia pun mengapungkan harapan agar mancini dapat meraih kesuksesan seperti mantan pemain Roma lainnya, Cristian Chivu. “Kami berharap Mancini dapat bermain sebagus Cristian Chivu dan ia dapat menjadi pemain penting,” imbuh Oriali.
Masuknya Mancini ke Inter jelas bukan suatu kejutan. Sebab, sejak awal kedatangannya, pelatih anyar Inter, Jose Mourinho, memang sudah meminta Nerrazurri mendatangkan seorang winger kelas dunia. Bahkan, boleh dibilang kebutuhan akan pemain di posisi ini menjadi prioritas Mourinho. Beberapa pihak meyakini kalau Mancini berada dalam urutan teratas pemain yang akan dibeli Mourinho dalam Calciomercato musim panas ini. Baru setelahnya Ricardo Quaresma, dan mantan anak asuhnya di Chelsea, Frank Lampard.
Dengan deal ini, Mancini menjadi pemain pertama yang dibeli Inter sejak rezim Mourinho. Setelah Mancini, beberapa media meyakini kalau arsitek tim asal Portugal ini masih tertarik memboyong Frank Lampard. Suatu hal yang diamini patron Inter, Massimo Moratti }.

sumber Deal Tercapai, Mancini Jadi ke Inter : LiputanBola.Com
DEAL TERCAPAI, MANCINI JADI KE INTER

Tidak ada komentar: