Senin, 11 Agustus 2008

Urawa Raih Tempat Ketiga Seputar Berita Dunia Sepak Bola

URAWA RAIH TEMPAT KETIGA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

URAWA RAIH TEMPAT KETIGA

Juara Liga Champions Asia, Urawa Red Diamonds berhasil mengukuhkan diri sebagai klub ketiga terbaik di dunia setelah dalam perebutan tempat ketiga turnamen Piala Dunia Antar Klub 2007 yang berlangsung di Stadion Internasional Yokohama, menundukkan jawara Liga Champions Afrika, Etoile Sportive du Sahel dengan skor 4-2 lewat adu tendangan penalti. Dalam waktu normal, 2x45 menit, kedua tim bermain sama kuat 2-2 .
Dalam pertandingan yang berlangsung menarik itu, Etoile unggul cepat ketika babak pertama baru menginjak lima menit setelah defender Urawa, Keisuke Tsuboi mengganjal striker Mohamed Amine Chermiti di kotak 16 meter. Tsuboi diganjar kartu kuning dan Etoile dihadiahi tendangan penalti. Eksekusi yang diambil bek Saben Bren Frej mulus dan tak mampu diantisipasi kiper Ryoya Tsuzuki. 1-0 untuk Etolie. Urawa baru berhasil menyamakan kedudukan 30 menit kemudian lewat legiun asingnya asal Brasil, Washington Stecanole Cerqueira. Upaya kedua tim untuk menambah gol di babak pertama membentur tiang gawang masing-masing.
Di babak kedua, untuk menambah daya gedor tim, pelatih Etoile asal Prancis, Bertrand Marchand memasukkan striker tambahan, Gilson Manuel Silva Alves. Namun, justru Urawa yang terlebih dahulu meraih hasil dan berbalik unggul 2-1 di menit ke-70. Berawal dari tendangan bebas yang dilakukan Takahito Soma, sundulan Washington tak mampu dihalau barisan defender Etoile dan kiper Aymen Balbouli.
Tertinggal membuat Saif Ghezal dkk tersengat. Kurang dari lima menit kemudian, lewat serangan balik, Etoile berhasil menyamakan kedudukan lewat striker Chermiti. Meski sempat terjatuh, penyerang muda yang bakal genap berusia 20 tahun 26 Desember mendatang itu masih mampu melewati kawalan Nene dan Yuki Abe. Akibat keteledoran kiper Tsuzuki yang tidak mampu menghalau bola dengan benar, Chermiti berhasil mencocor bola ke gawang yang sudah kosong. Skor menjadi 2-2.
Tiga menit kemudian, Etoile nyaris kembali unggul. Penetrasi Chermiti di rusuk kiri pertahanan Urawa tak mampu dihadang Tsuboi. Umpan Chermiti berhasil ditanduk Ben Dhifallah. Sayang, sundulannya masih melambung tipis di atas mistar gawang Tsuzuki. Menjelang injury time, menyadari pertandingan bakal diselesaikan dengan adu penalti, Marchand melakukan perjudian dengan memasukkan gelandang Bassem Ben Nasr dan kiper veteran, Ahmed Jaouachi.
Keputusan Marchand dengan memilih Jaouachi boleh dibilang blunder. Dalam empat kali eksekusi yang dilakukan algojo Urawa, Jaouachi tak mampu berbuat apa-apa. Sebaliknya, di lain pihak, Tsuzuki berhasil memblok dua tendangan algojo yang ditugaskan Marchand: Ali Nafkha di kesempatan pertama yang hanya membentur tiang kanan gawang Urawa dan Mejdi Traoui di kesempatan keempat. Alhasil, dengan empat penendang berhasil melakukan eksekusinya dengan mulus, Urawa unggul 4-2.
Susunan Pemain:

Etoile:

Balbouli , Ghezal, Falhi, Meriah, Frej , Traoui, Ali Nafkha, Melliti , Moussa Narry, Chermiti, Ben Dhifallah .

Urawa:

Tsuzuki, Tsuboi , Nene, Yamada, Hosogai, Suzuki, Soma, Hasebe, Abe, Nagai, Washington .

Wasit: Peter O Leary

sumber Urawa Raih Tempat Ketiga : LiputanBola.Com
URAWA RAIH TEMPAT KETIGA

Tidak ada komentar: