Senin, 11 Agustus 2008

Target Okada, Terbang Tinggi Seputar Berita Dunia Sepak Bola

TARGET OKADA, TERBANG TINGGI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

TARGET OKADA, TERBANG TINGGI

Terlepas dari tudingan adanya faktor bantuan atau dukungan dari wasit, prestasi Timnas Korea Selatan di putaran final Piala Dunia 2002 lalu terbilang fantastis. Di bawah asuhan Guus Hiddink, Hong Myung-Bo dkk berhasil menoreh rekor sebagai tim Asia pertama yang mampu menembus babak semifinal alias empat besar dunia.
Setelah menjuarai penyisihan Grup D, menyingkirkan Portugal dan AS, Korsel lolos ke babak perempat final setelah menggulingkan tim favorit Italia 2-1 di babak 16 besar. Lalu, di babak 8 besar, tim asuhan Hiddink mampu melumat Spanyol 5-3 lewat adu tendangan penalti. Langkah Myung-Bo dkk terhenti di tangan Jerman yang baru memastikan kemenangan 15 menit sebelum bubaran lewat tendangan Michael Ballack.
Prestasi fantastis Korsel itulah yang kini memicu Takeshi Okada, pelatih timnas Jepang, membuat target tinggi bagi Yasuhito Endo dkk di pergelaran PD 2010 mendatang yang bakal berlangsung di Afrika Selatan. Yaitu, meraih posisi tiga besar dunia atau selangkah di depan Korsel! Awal bulan, Asosiasi Sepakbola Jepang menunjuk Okada terkait stroke yang diderita pelatih sebelumnya, Ivica Osim }.
Okada, 51 tahun, bukanlah muka baru bagi Daihyo, julukan timnas Jepang. Adalah Okada yang mampu membuat mata dunia terbelalak ketika menyaksikan kiprah Hidetoshi Nakata dkk di putaran final PD 1998 yang berlangsung di Prancis. Meski saat itu gagal meraih satu poin pun, Nakata dkk mampu memeragakan permainan sepakbola menyerang dan menyulitkan tim unggulan Argentina, Kroasia, dan Jamaika. Buktinya, Jepang tidak pernah kalah lebih dari selisih satu gol.
Berbanding terbalik dengan Osim yang sebelum pergelaran Asian Cup 2007 lalu telah mewanti-wanti Endo dkk bakal kesulitan mempertahankan gelar—prediksi yang akhirnya terbukti dengan tampilnya Irak sebagai kampiun Asia—sesumbar yang dilontarkan Okada terbilang luar biasa kalau tidak boleh dibilang nyaris mustahil.
“Marilah kita tunjukkan performa terbaik yang pernah dibuat tim Asia. Kita kejutkan dunia di PD 2010 nanti,” tegas Okada kepada para pemainnya dalam sesi latihan pada hari Kamis lalu. “Pada PD 2002 lalu, Korsel mampu meraih tempat keempat. Tim ini bisa meraih prestasi yang lebih tinggi ,” imbuhnya.
Endo dkk mulai berlatih kembali dalam rangka menyambut partai pertama di babak penyisihan Grup 2 kualifikasi PD 2010 menjamu Thailand, 6 Februari 2008. Sebelumnya, Jepang tampil dalam dua pertandingan pemanasan, melawan Chile, 26 Januari, dan Bosnia-Herzegovina empat hari kemudian.

sumber Target Okada, Terbang Tinggi : LiputanBola.Com
TARGET OKADA, TERBANG TINGGI

Tidak ada komentar: