Senin, 04 Agustus 2008

Internacional Lolos ke Final Seputar Berita Dunia Sepak Bola

INTERNACIONAL LOLOS KE FINAL SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

INTERNACIONAL LOLOS KE FINAL


Internacional of Porto Alegre sukses mengukuhkan dirinya pantas sebagai wakil dari Amerika Latin dengan membenamkan perlawanan sengit wakil Afrika, Al Ahly. Juara Copa Libertadores ini unggul tipis 2-1 pada semifinal pertama Kejuaraan Dunia antar Klub 2006.

Dengan kemenangan yang didapat di Tokyo National Stadium itu, Internacional selanjutnya tinggal menunggu calon lawan berikutnya di partai puncak. Semifinal kedua akan berlangsung besok di Yokohama Stadium antara Barcelona sebagai juara Liga Champions Eropa dan Club America yang merupakan juara antar klub zona Concacaf.

Pertandingan antara Internacional dan Al Alhy berlangsung seru. Kedua tim yang memiliki tipikal permainan yang nyaris serupa dengan umpan menyusur tanah dari kaki ke kaki, saling menekan pertahanan masing-masing. Al Alhy sebagai tim underdog ternyata berani keluar menyerang dan merepotkan lawannya. Terutama setelah Internacional unggul satu gol terlebih dahulu.

Menguasai penguasaan bola di awal pertandingan, gol pembuka kemenangan Internacional dihasilkan oleh Alexandre Pato yang baru berusia 17 tahun. Pertandingan memasuki menit ke-26, Pato sukses menggetarkan gawang yang dikawal oleh Essam El Harady dengan memanfaatkan keteledoran lini belakang lawannya.

Setelah tertinggal barulah Al Ahly bangkit. Juara antar klub Afrika tersebut menekan pertahanan lawan dan beberapa kali memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan. Sebelum jeda pertandingan tendangan keras dari jarak jauh yang dilepaskan oleh Aboutraika memaksa kiper Internacional, Clermer melakukan penyelamatan gemilang. Barulah pada menit ke-54 Al Ahly sukses menyamakan kedudukan melalui sundulan dari penyerang asal Angola, Flavio.

Merasa gengsi gawangnya dibobol oleh lawan yang diatas kertas berada setingkat dibawah mereka, para pemain Internacional mencoba tancap gas kembali. Tapi moral para pemain klub asal Mesir ini kadung berada di puncak sehingga pertarungan sengit pun berlangsung di tengah lapangan pertandingan. Aboutraika kembali mengancam gawang Clemer namun berkat kematangan dan mental juara yang dimiliki klub asal Brasil tersebut maka Luiz Adriano sukses membenamkan perlawanan tangguh Al Ahly.

Dengan sebuah tandukan kepala Luiz Adriano mengantarkan timnya menuju partai puncak yang akan berlangsung, Minggu, 17 Desember. Internacional tinggal menunggu pertandingan babak semifinal kedua yang mempertemukan Barcelona yang menjadi calon kuat juara dengan klub asal Meksiko, Club America. Jika tidak ada aral melintang, diprediksi Internacional akan berhadapan dengan Barca di Yokohama Stadium untuk menentukan klub terbaik dunia 2006.

sumber Internacional Lolos ke Final : LiputanBola.Com
INTERNACIONAL LOLOS KE FINAL

Tidak ada komentar: