ROBINHO AKUI DIMINATI SCOLARI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
ROBINHO AKUI DIMINATI SCOLARI
Persiapan jelang kompetisi musim depan terus dilakukan manajer baru Chelsea, Luiz Felipe Scolari. Seperti yang dilansir harian olahraga terkemuka di Spanyol, AS, Scolari telah meminta owner klub, taipan asal Rusia, Roman Abramovich, dan Ketua Tim Pemandu Bakat Klub, Frank Arnesen, untuk menindaklanjuti keinginannya untuk memboyong winger dan second striker Real Madrid asal Brasil, Robinho.
Dalam benak Scolari yang baru saja gagal mengantarkan Timnas Portugal berjaya di Euro 2008, sosok pemain seperti Robinho sangat tepat untuk menambah kekuatan klub seperti yang diinginkan Abramovich. Apalagi, kondisi yang dialami Robinho di Santiago Bernabeu tidak bisa dibilang nyaman.
Pemain berusia 24 tahun yang telah lebih dari 50 kali memperkuat Timnas Brasil itu diyakini kurang sreg dan nyaman melihat jumlah bayaran yang diterimanya jauh lebih kecil dibanding para pemain Los Merengues lainnya. Meski ditransfer Madrid dari Santos dengan fee sekitar 16,5 juta pound pada Juli 2005 lalu, Robinho—yang kontraknya bakal berakhir 2010—hanya mendapat gaji sebesar 30 ribu pound per minggunya.
Menurut Daily Star, dalam pekan ini, Chelsea bakal menyodorkan tawaran transfer sebesar 25 juta pound kepada kubu Madrid. Apalagi, Los Blancos tengah berkutat mencari dana untuk melontarkan tawaran mega transfer kepada Manchester United terkait bintang mereka Cristiano Ronaldo. Untuk memikat Robinho, Chelsea siap melipatgandakan gajinya sampai kitaran 70 ribu pound per pekan.
Minat Scolari dan Chelsea itu dibenarkan agen Robinho, Wagner Riberiro. “Bukan kabar yang baru jika dikatakan ada klub yang berminat dengan klien kami. Hanya, kedatangan Scolari telah memicu frekuensi komunikasi. Saya sendiri berharap di akhir pekan ini seusai Euro 2008 berlangsung, bakal ada kontak resmi antara dua klub,” ujar Ribeiro kepada Daily Star.
Yang aktual dan terdengar cukup mengejutkan, seperti yang dilansir Daily Mail, Chelsea pun sedang menimbang untuk “merecoki” rival sekota, Arsenal, dengan melihat perkembangan yang terjadi seputar masa depan Emmanuel Adebayor, striker Togo yang juga diminati AC Milan dan Barcelona.
Meskipun manajer The Gunners, Arsene Wenger merasa yakin bakal mampu mempertahankan Adebayor, Chelsea berharap dengan menyodorkan gaji gede—satu hal yang dituntut Adebayor dari Arsenal—Adebayor bakal mau bergabung ke Stamford Bridge sebagai antisipasi hengkangnya Didier Drogba.
sumber Robinho Akui Diminati Scolari : LiputanBola.Com
ROBINHO AKUI DIMINATI SCOLARI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar