PODOSKI AKUI DIMINATI BIANCONERI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
PODOSKI AKUI DIMINATI BIANCONERI
Dapat dipastikan Lukas Podolski memiliki mimpi indah saat ia digaet oleh klub raksasa Jerman, Bayern Muenchen pada 2006 silam. Apalagi, ia datang dengan sederet prestasi individu bagus di klub sebelumnya, FC Koln, serta catatan bagus di Piala Dunia 2006 bersama Timnas Jerman. Maka, tak salah jika ia membidik karir gemilang bersama klub Bavaria tersebut.
Apa mau dikata, kesuksesan di Muenchen belum menjadi milik Podolski. Ia terlihat begitu kesulitan mendapat satu tempat di tim inti Muenchen. Terlebih dengan kedatangan Luca Toni, makin akrablah Podolski dengan bangku pemain cadangan. Tidak heran pada awal 2008, sempat timbul rumor bahwa Podolski akan meninggalkan Muenchen }. Walau demikian, toh Podolski tetap bertahan di Muenchen dan turut serta mengantar klub Bavaria tersebut merengkuh gelar ganda musim ini, yakni juara Bundesliga dan Piala Jerman.
Namun kesabaran Podolski pun ada batasnya. Terlebih ia kini memiliki nilai tawar yang lebih tinggi, terkait bagusnya penampilannya pada pentas Euro 2008. Dalam suatu kesempatan, ia menyatakan bahwa saat ini dirinya sedang menjadi bidikan klub pemilik gelar juara Serie A terbanyak, Juventus. “Saya telah diberi tahu bahwa Juventus tertarik padaku. Meski saya belum mengadakan kontak dengan siapapun dari klub tersebut, boleh dibilang kalau informasi tersebut telah datang padaku dari seseorang,” ujar Podolski pada Gazzetta dello Sport.
Andai ketertarikan Juventus pada Podolski ini benar, dan mereka benar-benar mampu mendatangkan pemain berdarah Polandia ini, maka dapat dibayangkan betapa tajamnya lini depan Juventus musim depan. Sejauh ini Bianconeri telah mendatangkan striker Palermo, Amauri }. Sementara itu, Juventus sendiri pun kemungkinan besar akan ditinggal sosok Iaquinta, yang juga kerap menjadi cadangan bagi duet Alessandro Del Piero dan David Trezeguet }.
sumber Podoski Akui Diminati Bianconeri : LiputanBola.Com
PODOSKI AKUI DIMINATI BIANCONERI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar