QUEIROZ RESMI SUKSESI SCOLARI SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
QUEIROZ RESMI SUKSESI SCOLARI
Asisten manajer Manchester United, Carlos Queiroz akhirnya resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Portugal. Queiroz, 55 tahun, yang pernah menangani tim yunior Portugal di era 1990-an, menandatangi kontrak empat tahun untuk menyukseki Luiz Felipe Scolari.
Federasi Sepakbola Portugal tidak melansir besarnya biaya kompensasi yang dibayarkan pada MU. Tapi menurut kabar yang beredar FPF harus merogoh kocek sebesar 1,5 juta pound atau Rp 27,3 miliar. “Posisi spesial yang diinginkan oleh setiap setiap pelatih,” kata Queiroz seperti dilansir Sporting Life.
Ia menambahkan: “Target pertama yakni lolos kualifikasi Piala Dunia 2010. Saya juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Manchester United yang memungkinkan saya kembali ke Portugal.”
Menurut Presiden FPF, Gilbert Madail mengatakan pihaknya tidak kebingungan dalam menentukan sosok yang pas buat timnas. Selepas Scolari menerima pinangan Chelsea pasca-Euro 2008, nama Queiroz langsung terbersit dan menjadi pilihan pertama untuk mengarsiteki Cristiano Ronaldo dkk.
“Meskipun saya tidak pernah bekerja bersamanya karena ia tidak lagi menangani bagian dari tim nasional kami, namun saya selalu mengamati perjalanan kariernya dengan penuh antusias,” ujar Madail. Pengalamannya di setiap posisi yang pernah dijabatnya akan banyak membantu kami meraih kesuksesan seperti yang diharapkan.”
Queiroz merupakan aktor di balik mengkilatnya “Golden Generation” Portugal yang memenangi Piala Dunia Yunior pada 1989 dan 1991. Di antara nama-nama beken itu adalah Luis Figo dan Rui Costa. Pria kelahiran Nampula, Mozambik itu sebelum menjadi tangan kanan Sir Alex Ferguson juga pernah menangani Real Madrid, Afrika Selatan dan Uni Emirat Arab.
Kepergian Queiroz menjadi satu indikasi yang membuat MU semakin tidak kuasa melepas Ronaldo ke Madrid. Tidak disangkal lagi bahwa Ronaldo sangat dekat dengan kompatriotnya tersebut. Kepada RTP, Ronaldo yakin penunjukan Queiroz merupakan pilihan yang tepat. “Dia pilihan sempurna. Saya beberapa kali bekerja bersamanya dan saya hanya bisa menyatakan bahwa ia merupakan figur yang sangat pas di posisi ini—pelatih Timnas Portugal,” kata CR7.
sumber Queiroz Resmi Suksesi Scolari : LiputanBola.Com
QUEIROZ RESMI SUKSESI SCOLARI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar