Jumat, 01 Agustus 2008

Pele Kritik Pernyataan Blatter Seputar Berita Dunia Sepak Bola

PELE KRITIK PERNYATAAN BLATTER SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

PELE KRITIK PERNYATAAN BLATTER

Salah satu drama transfer paling panas di akhir sejak semusim lalu adalah mengenai Christiano Ronaldo. Sang bintang asal Portugal tersebut telah berkali-kali, baik secara tersirat maupun tersurat, menyatakan keinginannya untuk meninggalkan MU dan hengkang ke Real Madrid. Masalahnya, sampai saat ini MU masih belum mau membuka pintu keluar bagi Ronaldo.
Drama tersebut ternyata menarik perhatian orang nomor satu FIFA, Joseph Blatter. Dalam suatu kesempatan, Blatter pernah memberi komentar mengenai MU dan Ronaldo. Saat itu ia dengan sedikit hiperbolis Blatter berkata bahwa setiap pemain sepakbola bukanlah budak, maka seharusnya ia bebas bermain untuk klub manapun. Hal ini tentu bermakna, MU seharusnya melepas Ronaldo.
Mengetahui tanggapan Blatter berkesan mendukungnya, Ronaldo pun langsung mendapat angin. Ia mengatakan bahwa dirinya setuju dengan pernyatan Blatter }. Artinya, Ronaldo tetap pada sikapnya semula, ingin meninggalkan Old Trafford.
Kini perang pernyataan tersebut mendapat tanggapan dari legenda hidup sepakbola dunia, Pele. Menurut Pele, Ronaldo semestinya menghormati kontraknya di MU, dan baru memikirkan untuk hengkang jika kontraknya telah berakhir. Ia juga sangat tidak setuju dengan pernyataan Blatter yang membandingkan profesi pesepakbola dengan budak.
“Jika kamu seorang budak, maka kamu bekerja tanpa kontrak dan dirimu tidak dibayar. Jika kamu memiliki kontrak, seperti layaknya pekerjaan lain yang memakai sistem tersebut, maka kamu seharusnya menyelesaikan kontrakmu. Kupikir saat ia telah menyelesaikan kontraknya, maka ia semestinya bebas pergi kemanapun tujuannya,” kata Pele seperti dilansir Goal.
Kontrak CR7 di MU masih tersisa sekitar empat tahun lagi. Namun banyak pihak meyakini kalau ia tidak akan sempat menyelesaikan kontraknya tersebut. Andai tidak pindah tahun ini, masih terbuka kesempatan lain bagi Madrid untuk memboyong Ronaldo. Apalagi Madrid punya reputasi bagus soal mendatangkan pemain bintang berbandrol mahal.

sumber Pele Kritik Pernyataan Blatter : LiputanBola.Com
PELE KRITIK PERNYATAAN BLATTER

Tidak ada komentar: