FABREGAS: KUNCINYA, TIGA PARTAI LAWAN LIVERPOOL
Seusai gagal mempertahakan peluang meraih treble winners, dibabat Manchester United empat gol tanpa balas di putaran kelima FA Cup, 16 Februari lalu, manajer Arsenal, Arsene Wenger, masih optimis dengan peluang timnya meraih double winners: Liga Premier dan Liga Champions.
Ketika itu, Wenger menunjuk partai ‘neraka’ menghadapi juara bertahan AC Milan di babak 16 besar Liga Champions menjadi laga penentu sukses tidaknya kiprah The Gunners di musim ini }.
Logikanya, mengacu kepada klaim Wenger, meskipun kini Arsenal tertinggal enam poin dari MU, The Gunners bakal sukses di akhir musim. Semudah itukah? Dengan tersisa enam partai premiership, memang masih ada kemungkinan bagi William Gallas dkk untuk membuktikan klaim Wenger. Apalagi, setelah sempat menuai hasil buruk dalam tiga laga lawan Wigan, Middlesbrough, dan Chelsea, Arsenal mendapat second wind seiring dengan tampilan fantastis di Reebok Stadium, Sabtu lalu.
Lalu, bagaimana dengan peluang di Liga Champions? Juara? Seperti yang dilansir The Times Online, gelandang sekaligus playmaker Arsenal asal Spanyol, Francesc Fabregas, menunjuk tiga partai berturut-turut menghadapi mantan jawara Eropa, Liverpool, dalam waktu tujuh hari, menjadi kunci keberhasilan timnya di akhir musim.
Seperti diketahui, sesuai jadwal, di sela-sela laga babak perempat final Liga Champions, kedua tim bakal bertemu dalam lanjutan laga liga di Emirates Stadium, Sabtu, 5 April mendatang. Dalam pertemuan pertama di Anfield Stadium, 28 Oktober 2007 lalu, kedua tim bermain imbang 1-1.
Di ajang Eropa, kiprah Arsenal selama ini masih kurang kinclong dibanding Liverpool. Dari empat babak perempat final yang telah dilalui, Arsenal hanya mampu lolos satu kali. Sementara, Liverpool memenangi delapan kali dari 11 partai babak 8 besar.
“Tiga laga ke muka bakal jadi penentu keberhasilan tim kami di musim ini,” tegas Fabregas. “Sangat penting untuk dapat menjuarai Liga Champions. Dengan rekor dua kali mampu melaju ke babak final dalam tiga musim terakhir, tentunya Liverpool tahu betul apa yang harus mereka lakukan,” imbuhnya.
Senada dengan bosnya, Wenger, Fabregas pun sepakat jika pemain Liverpool paling berbahaya yang dapat mengancam ambisi Arsenal runtuh di tengah jalan, adalah Fernando Torres. Fabregas yang sempat bercakap-cakap dengan Torres saat keduanya membela Timnas Spanyol dalam laga persahabatan internasional melawan Italia, pekan lalu, memuji kiprah mantan penyerang Atletico Madrid itu di musim pertamanya berkecimpung di premiership.
“Ketika seorang pemain baru tiba di Inggris, banyak yang pesimis jika ia cepat mampu beradaptasi. Lain dengan Torres. Apa yang ia lakukan sungguh luar biasa. Fantastis,” puji Fabregas.
sumber Fabregas: Kuncinya, Tiga Partai Lawan Liverpool : LiputanBola.Com
FABREGAS: KUNCINYA, TIGA PARTAI LAWAN LIVERPOOL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar