Rabu, 16 Juli 2008

Nuremberg Degradasi, Hamburg dan Wolfsburg ke Piala UEFA Seputar Berita Dunia Sepak Bola

NUREMBERG DEGRADASI, HAMBURG DAN WOLFSBURG KE PIALA UEFA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

NUREMBERG DEGRADASI, HAMBURG DAN WOLFSBURG KE PIALA UEFA

Nuremberg memastikan diri menemani Duisburg dan Rostock yang terdegradasi dari Bundesliga musim ini. Kekalahan yang mereka derita di pekan terakhir saat menjamu Schalke membuat perolehan poin mereka kalah dari Arminia Bielefeld. Sementara itu, kemenangan yang diraup Hamburg dan Wolfsburg membuat keduanya mengantongi tiket Piala UEFA.
Menjamu Schalke 04, Nuremberg membuat para suporternya menerima kesedihan ganda. Menanggung kekalahan dan terlempar dari Bundesliga. Di pertandingan tersebut, mereka seperti kehilangan hasrat untuk mencetak gol dan akhirnya kalah 0-2. Keadaam makin bertambah buruk karena saingan mereka untuk bertahan di Bundesliga, Arminia Bielefeld meraih hasil imbang 2-2 dalam lawatannya ke kandang Stuttgart. Hasil yang membuat Bielefeld berhak bertahan di Bundesliga.
Schalke mencetak gol petama di menit ke-19. Dari sebuah tendangan sudut yang dilepaskan Christian Pander, bola tersebut menuju kapten Schalke, Marcelo Jose Bordon. Bordon memenangi duel udara melawan para pemain Nuremberg dan berhasil menanduk bola masuk ke gawang tim tuan rumah.
Gol kedua Schalke dibukukan di menit ke-61. Bola tendangan bebas yang dilepaskan Pander kembali menemui Bordon. Kali ini Bordon menggunakan lututnya untuk menyarangkan bola ke gawang Buremberg, sekaligus memastikan kemenangan timnya.
Susunan pemain:

Nuremberg: Klewer, Wolf, Abardonado, Pinola, Jacobsen, Galasek, Mintal , Misimovic, Engelhardt, Charisteas, Koller

Schalke 04: Neuer, Bordon , Rafinha, Westermann, Pander, Ernst, Jones, Kobiashvili, Kuranyi, Asamoah , Altintop
Di tempat lain, tepatnya di Stadion Nordbank Arena, Hamburg SV memastikan tiket Piala UEFA dengan kemenangan besar 7-0 atas Karslruhe. Hamburg mencetak gol pertama di menit ke-23 lewat titik putih. Hadiah penalti ini diberikan wasit atas pelanggaran Mario Eggiman kepada David Jarolim di kotak terlarang. Eksekusi penalti Rafael van der Vaart tidak mampu dihentikan kiper Karlsruhe, Markus Miller.
Di menit ke-34, giliran Jose Paolo Guererro menyumbang gol bagi Hamburg. Upaya Maik Frenz menghentikan pergerakan Guererro sia-sia, Guererro pun tanpa kesulitan menceploskan bola ke gawang Karlsuhre. Dua menit menjelang babak pertama berakhir, Guerrero kembali memperbesar keunggulan timnya. Umpan silang kiriman Jerome Boateng dapat diteruskannya dengan tembakan yang tak mampu diantisipasi Miller.
Empat menit babak kedua bergulir, Guererro membukukan hattrick. Tendangan penyelamatan tidak sempurna yang dilakukan Godfried Aduobe berhasil dicuri Van Der Vaart untuk kemudian memberi umpan sempurna pada Guererri. Sekali lagi, tanpa kesulitan Guererro mengecoh Miller untuk menciptakan gol keempat Hamburg.

Menit ke-57, Piotr Trochowski turut menyumbangkan gol. Menerima operan De Jong, Trochowski tanpa kesulitan membobol gawang Karlsuhre. Dua gol penutup yang dibukukan oleh Ivica Olic lewat tandukannya semakin menambah derita Karlsuhre, yang posisinya sudah aman untuk musim depan.
Susunan pemain:

Hamburg: Rost , Reindhardt, Mathijsen, Boateng, Van Der Vaart, De Jong, Trochowski, Jarolim, Benjamin , Guererro , Olic

Karlsuhre: Miller, Eggimann, Eichner, Franz, Mutzel , Aduobe , Staffeldt, Hajnal, Kapllani, Timm , Iashvili
Di kandang Dortmund, Wolfsburg juga memastikan tiket Piala UEFA mereka. Baru tiga menit pertandingan berjalan, Wolfsburg sudah memimpin melalui gol Sascha Riether. Tiga menit berselang, Marcelinho menambah keunggulan Wolfsburg lewat tendangan bebasnya. Dortmund baru mampu memperkecil ketinggalan melalui Alexander Frei pada menit ke-25. Menjelang babak pertama usai. Dortmund berpeluang menyamakan kedudukan, sayang eksekusi peanlti Frei dapat digagalkan oleh kiper Wolfsburg, Diego Benaglio.
Di babak kedua, Wolfsburg kembali memperbesar keunggulan. Tembakan Marcel Schafer di menit ke-62, kembali tak mampu ditahan Marcel Hoettecke. Frei kembali menyumbangkan gol di menit ke-69, namun golnya serasa tidak berarti lantaran Grafite menyarangkan gol keempat Wolfsburg di menit ke-76.
Susunan pemain:

Borussia Dortmund: Hoettecke, Hummels , Dede, Woerns, Rukavina, Kruska , Tinga, Blaszczykowski , Federico, Valdez, Frei

VfL Wolfsburg: Benaglio, Costa, Schaefer, Simunek , Josue, Gentner , Marcelinho , Riether, Hasebe, Grafite, Dzeko
Hasil pertandingan lain Bundesliga pekan terakhir :

Hannover 96 4 vs 0 Energie Cottbus

Eintracht Frankfurt 4 vs 2 MSV Duisburg

VfB Stuttgart 2 vs 2 Arminia Bielefeld

Bayer Leverkusen 0 vs 1 Werder Bremen

VfL Bochum 1 vs 2 Hansa Rostock

Bayern Muenchen 4 vs 1 Hertha Berlin

sumber Nuremberg Degradasi, Hamburg dan Wolfsburg ke Piala UEFA : LiputanBola.Com
NUREMBERG DEGRADASI, HAMBURG DAN WOLFSBURG KE PIALA UEFA

Tidak ada komentar: