Selasa, 19 Agustus 2008

Hasil Imbang Hiasi Semifinal Piala UEFA Seputar Berita Dunia Sepak Bola

HASIL IMBANG HIASI SEMIFINAL PIALA UEFA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

HASIL IMBANG HIASI SEMIFINAL PIALA UEFA

Menjamu Zenit St. Petersburg dalam leg pertama semifinal Piala UEFA, Bayern Muenchen ditahan imbang tamunya dengan skor 1-1 . Muenchen unggul lebih dulu lewat gol Frank Ribery, setelah ia mampu meneruskan eksekusi penaltinya yang sempat gagal. Sayang keunggulan Muenchen harus berakhir saat sundulan Lucio malah menembus gawang sendiri. Dengan hasil imbang ini, Zenit memiliki keunggulan gol di kandang lawan. Mereka hanya perlu menahan Muenchen tanpa gol di leg kedua nanti.
Muenchen bermain tanpa diperkuat Luca Toni, yang terkena akumulasi kartu. Untuk itu tugas mencetak gol dibebankan pada duet striker, Miroslav Klose dan Lukas Podolski. Namun, bukan kedua striker tersebut yang mencetak gol Muenchen melainkan Frank Ribery. Ribery membuka keunggulan Muenchen lewat golnya di menit ke-19.
Gol ini diawali hadiah penalti yang didapat karena Fernando Ricksen melanggar Ze Roberto di kotak terlarang. Eksekusi Ribery ke sudut kanan gawang dapat diblok dengan baik oleh kiper Zent, Viacheslav Malafeev. Namun Ribery bereaksi cepat dengan menyambar bola pantul tersebut. Kali ini sepakannya sukses menembus gawang Zenit.
Menit-menit selanjutnya Muenchen mendominasi permainan, Zenit sesekali membalasnya lewat serangan balik. Zenit memperoleh kesempatan untuk menyamakan kedudukan melalui Zyrianov. Namun Olliver Khan bereaksi cepat dengan membuat penyelamatan gemilang. Serangan berbahaya bagi Muenchen kembali mengancam di menit terakhir babak pertama. Ivica Krizanac memberi umpan matang saat ia melakukan tendangan bebas. Sayang, Andrei Arshavin gagal menjangkau bola kirimannya.
Di babak kedua, Zenit lebih banyak keluar menyerang. Beberapa kali serangan yang dibangun Pogrebnyak dan Ashravin membahayakan gawang Muenchen. Terus ditekan akhirnya Muenchen lengah dan kebobolan juga. Tembakan yang dilepaskan Faitzulin di menit ke-60, membentur kaki Lucio, dan mengarah ke gawang Muenchen, tanpa dapat dihentikan Kahn.
Tersengat dengan gol tersebut, Muenchen banyak melakukan tekanan. Sayangnya, sampai pertandingan berakhir, kombinasi Ribery, Podolski, dan Klose gagal menciptakan gol tambahan bagi Muenchen. Mereka pun harus mengakhiri pertandingan dengan skor 1-1.
Susunan pemain:

Bayern Muenchen: Kahn , Lahm , Jansen, Demichelis, Lucio, Ze Roberto, Van Bommel, Schweinsteiger , Ribery, Klose, Podolski.

Zenit St. Petersburg: Malafeev, Ricksen, Krizanac, Shirokov, Sirl, Zyrianov, Tymoschuk, Denisov, Fayzulin, Arshavin, Pogrebnyak.
Sementara itu partai semifinal Piala UEFA lain yang mempertandingkan Glasgow Rangers menghadapi Fiorentina juga berakhir dengan hasil imbang, 0-0. Pada laga ini, Rangers kehilangan beebrapa punggawanya seperti kapten Barry Ferguson dan Kevin Thompson yang masih terkena hukuman. Sementara Andy Webster, Charlie Adam, Chris Burke, Steven Naismith, Lee McCulloch dan DaMarcus Beasley masih dibekap cedera. Problem ini tidak dialami Fiorentina. Praktis, mereka hanya kehilangan Marco Donadel dan Daniele Cacia .
Fiorentina membuka peluang terlebih dahulu lewat Martin Jorgensen dan Adrian Mutu, namun upaya mereka tidak membuahkan hasil. Kiper Rangers, Neil Alexander masih mampu mengamankan gawangnya. Rangers baru mampu mengebrak pada menit ke-15, namun umpan silang Jean-Claude Darchevelli masih mampu dijangkau oleh Sebastian Frey.

Jorgensen beebrapa kali mengirim tembakan setiap ia mendapat kesempatan, namun tetap saja pertahanan Rangers masih terlalu sukar untuk ditembus. Upaya serupa juga dilakukan Mutu dan Kuzmanovic, namun kedua pemain ini gagal memanfaatkan setiap peluang yang diperoleh.
Babak kedua berjalan dengan alur permainan yang sama dengan babak pertama. Namun kali ini Rangers lebih banyak menekan. Mereka mendapat peluang lewat Kirk Boardfoot, dan Nacho Novo. Sayang tembakan Novo masih sering tidak tepat sasaran. Tiga pergantian pemain yang dilakukan tidak banyak membawa pengaruh. Sampai peluit panjang dibunyikan, kedua tim gagal menyarangkan bola ke gawang.
Susunan pemain:

Glasgow Rangers: Alexander, Broadfoot, Weir, Cuellar, Papac, Whittaker, Dailly, Hemdani, Davis, Novo , Darcheville

Fiorentina: Frey, Jorgensen, Gamberini, Ujfalusi, Gobbi, Kuzmanovic, Liverani, Montolivo, Santana, Pazzini , Mutu

sumber Hasil Imbang Hiasi Semifinal Piala UEFA : LiputanBola.Com
HASIL IMBANG HIASI SEMIFINAL PIALA UEFA

Tidak ada komentar: