Rabu, 20 Agustus 2008

FA Selidiki Insiden Evra Seputar Berita Dunia Sepak Bola

FA SELIDIKI INSIDEN EVRA SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

FA SELIDIKI INSIDEN EVRA

Insiden pasca-duel Chelsea versus Manchester United yang berkesudahan 2-1 untuk kemenangan The Blues, Sabtu lalu, berbuntut panjang. Kedua klub terancam dikenai sanksi setelah Asosiasi Sepakbola Inggris membuka penyelidikan terkait insiden perkelahian antara pemain MU dan staf Chelsea di Stamford Bridge.
Patrice Evra, Paul Scholes, Park Ji-Sung, Gary Neville dll sedang menjalani proses pendinginan atau warming down setelah pertandingan. Di saat sesi belum usai, staf pengurus stadion meminta Neville dkk untuk meninggalkan lapangan. Emosi tidak dapat dibendung dan terjadilah insiden perkelahian yang untungnya bisa segera diantisipasi tim pengamanan alias steward.
Chelsea dan MU terancam tuduhan perkelahian. “Kami pastinya akan meminta Chelsea untuk menyerahkan rekaman video dari CCTV mereka atas insiden tersebut. Untuk kasus ini tidak ada hubungannya dengan laporan tertulis petugas pertandingan ,” ujar juru bicara FA kepada BBC.
Jubir FA menjelaskan bahwa wasit Alan Wiley berada di kamar ganti sewaktu kejadian itu berlangsung. Jubir itu juga menyatakan akan mengumpulkan segala informasi yang relevan. Chelsea sendiri menanggapinya dengan akan menganalisa rekaman CCTV }. Evra merupakan pemain MU yang paling terpancing emosi.
Kubu MU menganggap staf Chelsea sengaja memprovokasi bek asal Prancis tersebut. Striker Carlos Tevez kepada The Guardian mengatakan: “Patrice diejek oleh beberapa staf Chelsea. Dia meminta penjelasan dan lantas mereka berusaha menyerang. Terang saja kami berusaha membantu rekan sendiri.”
Tevez menambahkan, ia belum pernah mengalami perlakuan seperti yang dialami di Stamford Bridge sepanjang karirnya. Dan atas nama seluruh tim ia menjamin akan bekerjasama dalam penyelidikan FA jika diperlukan. The Mirror bahkan melansir pembicaraan Chief Executive MU, David Gill dan koleganya di Chelsea, Peter Kenyon, bahwa pemicu pecahnya insiden disebabkan isu rasis.
Senada dengan Tevez, Gerard Pique mengatakan: “Pada dasarnya insiden tersebut bisa terjadi karena karena aksi provokasi beberapa orang yang bekerja untuk Chelsea. Evra pada awalnya baik-baik saja tapi orang-orang itu bertindak agresif. Lihatlah dari bukti CCTV!”
Apapun yang diklaim kedua belah pihak, yang pasti FA sudah menyatakan akan menyelidiki insiden memalukan tersebut. kedua tim bisa saja dikenai sanksi. Diperkirakan sanksi yang akan diberikan berupa denda.

sumber FA Selidiki Insiden Evra : LiputanBola.Com
FA SELIDIKI INSIDEN EVRA

Tidak ada komentar: