Senin, 18 Agustus 2008

Muenchen Hantam Dortmund Lima Gol Tanpa Balas Seputar Berita Dunia Sepak Bola

MUENCHEN HANTAM DORTMUND LIMA GOL TANPA BALAS SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

MUENCHEN HANTAM DORTMUND LIMA GOL TANPA BALAS

Gelar juara Bundesliga terasa makin merapat ke Bayern Muenchen. Kemenangan besar 5-0 mereka atas Borussia Dortmund pada pertandingan lanjutan bundesliga yang digelar Minggu menjadi salah satu pertanda. Selain meraih poin tiga yang menjauhkan mereka dari kejaran Werder Bremen menjadi sepuluh poin, kemenangan besar ini juga menjadi bukti betapa berbahayanya Muenchen. Ada satu fakta menarik tentang pertemuan Muenchen- Dortmund ini, yakni mereka akan kembali bertemu pada partai final DFB Pokal sepekan lagi.
Muenchen hanya membutuhkan tiga menit untuk memulai pesta golnya. Kerja sama antara Christian Lell-Luca Toni-Lukas Podolski, membuat Podolski leluasa menembakkan bola ke gawang Dortmund. Tembakannya pun tidak mampu dihentikan kiper Dortmund, Marc Ziegler. Muenchen menambah koleksi golnya lima menit berselang. Umpan silang Phillip Lahm yang sedianya ditujukan bagi Toni gagal disambar oleh pemain Italia tersebut. Namun, Ze Roberto tidak membiarkan peluang tersebut terbuang percuma. Ia berhasil menyongsong bola tersebut dan tembakan kaki kirinya mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Memasuki menit ke-18, Muenchen terus menambah perbendaharaan golnya. Luca Toni turut mencatatkan namanya dalam daftar pencetak gol hari ini. Diawali dengan kejelian Willy Sagnol yang melihat Toni berada dalam posisi cukup bebas, ia pun mengirim umpan terobosan pada Toni. Tanpa kesulitan, Toni menyongssong bola tersebut, sebelum kemudian menceploskan bola tersebut masuk lagi ke gawang Dortmund.
Para pendukung Muenchen hanya perlu menunggu selama empat menit sebelum lahirnya gol keempat.. Kembali, Toni menjadi pencetak gol bagi Muenchen. Tembakan voli Toni menyambut umpan Ze Roberto semakin menambah kesedihan pihak Dortmund. Gol, kedudukan kini 4-0 hanya dalam waktu 22 menit.
Setelah unggul 4-0 dalam waktu singkat, Muenchen mulai mengendurkan tekanan. Bahkan Ottmar Hitzfeld memainkan kiper muda mereka, Michael Rensing, dan menarik keluar Olliver Kahn. Peluang ini coba dimanfaatkan skuad Thomas Doll untuk, minimal memperkecil ketertinggalan. Sayangnya, seberapa keras pun mereka berusaha, tetap saja gagal. Justru Muenchen yang menghasilkan gol kelima pada menit ke-67 lewat tembakan kaki kanan menyambut umpan Podolski.
Susunan pemain:

Bayern Muenchen: Kahn , Lell, van Buyten, Demichelis, Lahm, Ottl, Zé Roberto, Sagnol , Schweinsteiger , Toni, Podolski

Borussia Dortmund: Ziegler, Degen, Hummels , Wörns, Dede, Tinga, Kehl, Kringe, Valdez , Petric , Frei
Sementara di Stadion Bay Arena, tuan rumah Bayer Leverkusen melangkah maju dalam upayanya mengamankan satu jatah tiket Piala UEFA, dengan meraih kemenangan 3-0 atas VfB Stuttgart. Ketiga gol Leverkusen dibukukan oleh Simon Rolfes , serta Stefan Kiessling .
Susunan pemain:

Bayer Leverkusen: Adler, Castro, Callsen-Bracker, Friedrich, Sarpei, Rolfes, Sinkiewicz , Schneider , Barnetta , Kießling, Gekas

Stuttgart: Ulreich, Beck, Meira, Delpierre, Boka Pardo, Khedira , Hilbert, Hitzlsperger , Bastürk, Cacau

sumber Muenchen Hantam Dortmund Lima Gol Tanpa Balas : LiputanBola.Com
MUENCHEN HANTAM DORTMUND LIMA GOL TANPA BALAS

Tidak ada komentar: