Jumat, 08 Agustus 2008

Kontrak Lippi Pasti Diperpanjang? Seputar Berita Dunia Sepak Bola

KONTRAK LIPPI PASTI DIPERPANJANG? SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

KONTRAK LIPPI PASTI DIPERPANJANG?



Karir Marcello Lippi, yang saat ini diserahi tanggung jawab menangani tim Italia, memang tengah berbinar. Belum lama ini, sudah muncul suara-suara yang menginginkan agar kontrak Lippi sebagai pelatih tetap diperpanjang seusai Piala Dunia 2006 dilangsungkan. Salah satunya, malah datang dari Franco Carraro, ketua umum FIGC, PSSI-nya Italia. Carraro menyatakan bahwa Lippi telah melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam kiprahnya sebagai pelatih tim Italia. "Jadi, jika Lippi berkenan memperpanjang kintraknya, tentu hal itu akan sangat menyenangkan bagi kami," katanya.


Kontrak Lippi sebagai pelatih tim Italia memang akan berakhir pada Juli 2006. Itu artinya kontrak Lippi dengan FIGC akan berakhir tak jauh dari penyelenggarataan Piala Dunia di Jerman nanti. Namun, Lippi sendiri agaknya enggan membahas masalah perpanjangan kontrak tersebut. Alasannya, masih terlalu dini. Bagi Lippi, boleh-boleh saja orang-orang membicarakan hal itu, tapi ia meragukan bahwa rencana tersebut akan dilakukan secara serius dalam waktu dekat ini. "Tentunya kita semua harus menunggu dulu apa yang nanti terjadi di Jerman," ucap mantan pelatih Juventus ini.


Lippi resmi menjadi pelatih tim Italia pada bulan Juli 2004. Waktu itu, ia menggantikan Giovanni Trapattoni yang dinilai gagal lantaran tim Italia tersingkir di babak awal pada kejuaraan Piala Eropa 2004 yang berlangsung di Portugal. Setelah dipegang Lippi, prestasi tim Italia tiba-tiba mencuat. Dari 18 kali pertandingan terakhirnya, Italia hanya mengalami dua kali kekalahan. Malah, kini Italia adalah tim yang tak terkalahkan dalam 14 pertandingan terakhirnya. Nama Lippi kian berkilau ketika Italia menggulingkan Belanda dengan skor 1-3 dalam sebuah pertandingan persahabatan yang dilangsungkan di Rotterdam, Belanda, belum lama ini.

sumber Kontrak Lippi Pasti Diperpanjang? : LiputanBola.Com
KONTRAK LIPPI PASTI DIPERPANJANG?

Tidak ada komentar: