Jumat, 18 Juli 2008

Arsitek Baru Leverkusen dan Dortmund Seputar Berita Dunia Sepak Bola

ARSITEK BARU LEVERKUSEN DAN DORTMUND SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

ARSITEK BARU LEVERKUSEN DAN DORTMUND

Tertatih-tatih dalam menjalani kompetisi, serta menutupnya dengan berada di peringkat menengah klasemen tentu bukan hasil yang diharapkan oleh dua klub besar Jerman, Bayer Leverkusen dan Borussia Dortmund. Menyongsong musim depan langkah perbaikan pun diambil pengurus dua klub tersebut.
Buntutnya, Michael Skibbe pun harus menerima nasib, dipecat oleh Leverkusen }. Sedangkan pelatih Dortmund, Thomas Doll melakukan langkah sedikit lebih ksatria, ia mengundurkan diri dari jabatannya }.
Hampir sepekan telah berlalu, kini kedua klub sudah memiliki arsitek baru. Hari ini, Leverkusen secara resmui mengumumkan kalau mereka sudah merekrut Bruno Labaddia sebagai pelatih baru mereka. Labaddia sebelumnya merupakan pelatih klub peserta Bundesliga 2, Greuther Fuerth.
Presiden Greuther Fuerth, Helmut Hack, menyatakan bahwa sebenarnya pihaknya masih berat melepas Labaddia. Meski demikian, Hack juga tidak ingin menghalangi niat Labaddia untuk menangani tim sebesar Leverkusen demi perkembangan karir sang pelatih muda tersebut.
“Karena kesuksesan kerja dirinya bersama kami di musim lalu, Greuther Fuerth tidak ingin menghalangi jalannya demi kesempatan ia mengembangkan karir. Kami sedang mengembangkan hubungan finansial dan olahraga dengan Bayer Leverkusen yang akan berlangsung dalam jangka panjang,” tutur Hack seperti dilansir Goal.
Labaddia tidak menutup-nutupi kegembiraannya dapat melatih Leverkusen. Ia berkomentar: “Ini adalah sebuah tantangan besar untukku sekaligus merupakan langkah maju. Saya menatap ke depan terhadap pekerjaan baruku di klub papan atas yang sesuai dengan gaya ku,” girang Labaddia.
Sementara itu, sesuai dengan yang diduga sebelumnya, Borussia Dortmund akhirnya mengontrak Juergen Klopp untuk mengisi kursi pelatih yang lowong. Serupa dengan Labaddia, Klopp sebelumnya juga merupakan pelatih klub peserta Bundesliga 2. Ia menangani Mainz selama tujuh musim, setelah terlebih dahulu bermain di klub yang sama selama sebelas musim.
Seperti juga Labaddia, Klopp pun merasa tersanjung dipercaya menangabni tim sebesar Dortmund. Ia berkomentar, ”Bagi saya ini adalah sebuah kehormatan besar untuk melatih Borussia Dortmund. Saya memiliki keinginan yang besar untuk membawa klub ini kembali ke jalurnya.” Demi mempermudah pekerjaannya di Dortmund, Klopp membawa serta Zeljko Buvac, untuk mengisi jabatan asisten pelatih.

sumber Arsitek Baru Leverkusen dan Dortmund : LiputanBola.Com
ARSITEK BARU LEVERKUSEN DAN DORTMUND

Tidak ada komentar: