Selasa, 21 April 2009

Bungkam City West Ham Akhiri Rekor Buruk Seputar Berita Dunia Sepak Bola

BUNGKAM CITY WEST HAM AKHIRI REKOR BURUK SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA

BUNGKAM CITY WEST HAM AKHIRI REKOR BURUK

West Ham United berhasil membungkam tamunya Manchester City 1-0 dalam lanjutan Premier League pekan ke-27 di Stadion Upton Park Minggu . Kemenangan tuan rumah ditentukan oleh gol gelandang Jack Collison pd menit ke-71.
Dengan kemenangan itu West Ham mengahiri rekor tak pernah menang dalam tiga pertandingan sebelumnya. Kini dgn 36 poin The Hammers berhak mengisi peringkat ketujuh klasemen. Sementara bagi City hasil ini membuat mereka tertahan di peringkat kesepuluh dgn 32 poin.
Pada pertandingan itu kedua kubu sama-sama tampil menyerang. West Ham mampu menciptakan peluang lebih dulu. Sial setiap serangan Scott Parker dkk selalu kandas di tangan kiper City Shay Given. City sendiri baru meningkatkan serangan sejak menit ke-15 ketika pelatih Mark Hughes memasukkan penyerang Felipe Caceido mengantikan bek Richards Dunn.
Selanjutnya kedua kubu terus bermain terbuka & tdk mengendurkan serangan. Melihat belum ada hasil pelatih West Ham Gianfranco Zola menarik gelandang Valon Behrami & mengganti dgn penyerang Savio Nsereko. Sayang perubahan ini belum juga mengakhiri skor kacamata hingga turun minum.
Memasuki babak kedua Robinho dkk masih tak mampu menembus jala kiper Robert Green. Hal ini membuat Hughes kembali melakukan pergantian pemain. Kali ini demi keseimbangan permainan Hughes memasukkan gelandang Blumer Elano menggantikan penyerang Craig Bellamy pd menit ke-66.
Pergantian belum lagi menunjukkan perubahan berarti bagi City ketika gawang Given dikejutkan gol Collison pd menit ke-71. Bermula dari kericuhan di depan gawang Collison memanfaatkan bola liar & melepas tembakan dari tengah kotak penalti langsung ke tengah gawang City. Bola meluncur tak teradang ke tengah atas jala Given.
Perlahan West Ham mengurangi serangan. Strategi bertahan makin kentara saat Zola menarik gelandang Radoslav Kovac & menurunkan bek Jonathan Spector. Sekitar empat menit kemudian giliran penyerang David Di Michele yg ditarik & digantikan bek Walter Lopez.
Melihat lawan mengetatkan pertahanan Hughes mencoba peruntungan dgn menambah tensi serangan manarik bek Nigel de Jong & memainkan penyerang Valeri Bojinov pd menit ke-89. Namun usaha Citizen tdk membuahkan hasil hingga peluit panjang berbunyi.
Sepanjang duel 90 menit itu The Hammers tercatat melepas delapan tembakan ke gawang dari 13 kali usaha. City sendiri cuma mampu membuat tiga ancaman serius dari 14 percobaan.

sumber Bungkam City West Ham Akhiri Rekor Buruk : ZonaBola.Com
BUNGKAM CITY WEST HAM AKHIRI REKOR BURUK

Tidak ada komentar: