FERGUSON - DUA BULAN WAKTU KRUSIAL SEPUTAR BERITA DUNIA SEPAK BOLA
FERGUSON - DUA BULAN WAKTU KRUSIAL
Pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson pu keyakinan tim lain bisa mengejar mereka di Premier League. Karena itu ia ingin para pemain tetap berkonsentrasi terutama dalam dua bulan ini.
Musim ini MU sudah menggenggam dua dari lima gelar yg bakal mereka perebutkan. Di Premier League pemimpin klasemen ini masih unggul tujuh poin plus satu pertandingan. Karena itu para pemain Setan Merah yakin bakal mempertahankan kembali gelar di Liga Inggris tersebut.
Meski demikian ancaman tetap muncul dari klub lain. Pelatih Chelsea Guus Hiddink misalnya percaya bahwa tim bisa menyalip MU. Ancaman serupa juga datang dari Liverpool yg kini menduduki urutan ketiga.
Fergie menilai ancaman-ancaman itu bukan gertak sambal. Saya selalu mengatakan itu & tampak tak seorang pun mendengarkan tapi Maret & April akan menjadi bulan-bulan penentuan peraih gelar katanya.
Banyak hal terjadi di bulan-bulan tersebut. Kami pernah kehilangan gelar pd Maret & April & kami juga pernah menang karena bermain fantastis di bulan itu papar The Gaffer .
The Red Devils saat ini baru menjalani 26 pertandingan di liga. Mereka masih harus menghadapi Liverpool usai menjamu Inter Milan di Liga Champions pekan depan & melawat ke Fulham akhir bulan ini. Rio Ferdinand dkk kemudian membuka bulan April dgn menjamu Aston Villa lalu melawan Sunderland Wigan Portsmouth & Tottenham Hotspur. Satu lawan berat lagi Arsenal akan mereka hadapi di pekan ke-38 pd pertengahan Mei.
Saya kira kami bisa kehilangan poin mulai sekarang hingga akhir musim tapi sy percaya tim lain juga bisa kehilangan angka tegasnya.
Rabu besok MU akan menghadapi tuan rumah Newcastle United. Fergie akan kembali menurunkan pemain-pemain terbaik seperti Michael Carrick Dimitar Berbatov Edwin van der Sar Park Ji-Sung & Wayne Rooney. Pemain-pemain tersebut sengaja disimpan pd final Piala Liga akhir pekan lalu.
sumber ferguson - Dua Bulan Waktu Krusial : ZonaBola.Com
FERGUSON - DUA BULAN WAKTU KRUSIAL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar